Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita JabarNgabakso Jadi Cara Sonny Salimi Himpun Aspirasi Warga Kota Bandung

Ngabakso Jadi Cara Sonny Salimi Himpun Aspirasi Warga Kota Bandung

harapanrakyat.com – Bakal Calon Wali Kota Bandung, Jawa Barat, dari Partai Gerindra, Sonny Salimi membuat terobosan baru menghimpun aspirasi warga. Terobosan itu yakni, Ngobrol Bareng Kang Sonny alias Ngabakso.

Baca Juga : Partai Golkar Siapkan Jusuf Hamka Dampingi Kaesang Pangarep di Pilkada Jakarta 2024, Tapi…

“Program Ngabakso dari arti kata, Ngobrol Bareng Kang Sonny. Ya ngobrol-ngobrol ringan. Biasanya, yang ringan-ringan, kalau kita obrolkan itu bisa selesai ya,” kata Sonny, Sabtu (13/7/2024).

Menurutnya, Ngabakso bisa menampung beragam isu dan aspirasi warga termasuk permasalahan di Kota Bandung agar bisa segera solusinya. Tak hanya itu, warga pun bisa menyampaikan berbagai gagasan yang inovatif agar Kota Bandung makin juara.

“Jadi, akan membahas seputar apa yang terjadi hari ini di Kota Bandung. Karena hari ini kan katanya ada macet, ada miskin, ada pinjol, ada judol, ya segala macam,” ujarnya.

Ia menilai, komunikasi secara santai ini dapat mengikis kecanggungan warga ketika menyampaikan aspirasi dan masalah yang terjadi di Kota Bandung. Sebab, lanjut ia, segala permasalahan bisa terselesaikan dengan cepat apabila menggunakan jalur kolaborasi. Sehingga, keputusan untuk menyelesaikan masalah berasal dari langkah pemangku kebijakan dan warga.

Apalagi, kata Sonny, warga Kota Bandung lebih antusias mengikuti diskusi yang santai. Belum lagi, mayoritas warga Kota Bandung senang bercengkrama sambil nongkrong yang seringkali melahirkan gagasan yang luar biasa.

Baca Juga : Jika Kang Emil Maju di Pilgub Jabar, Rindu Jilid 2 Bukan Hal yang Tak Mungkin

“Bisa jadi dengan ngobrol santai, semua masyarakat bisa ikut terlibat, menyampaikan ide, solusi. Kita rumuskan yang jadi kesepakatan dan tujuan bersama. Insya Allah seluruh masalah yang ada di kota Bandung akan kita bisa selesaikan bersama-sama,” ujarnya.

Himpun Aspirasi Warga Kota Bandung, Sonny Hadirkan Sejumlah Aktor Preman Pensiun

Dalam kesempatan itu, turut hadir publik figur yang berperan di serial film Preman Pensiun. Seperti Dedi Moch Jamasari sebagai Kang Gobang, Nendi Nurdin sebagai Junaedi, dan Shendy Ilham sebagai Roy.

Sonny menyebut, kehadiran publik figur yang berperan dalam Preman Pensiun itu tidak lain untuk menyampaikan sebuah pesan. Yakni tentang premanisme yang erat kaitannya dengan kemiskinan. Oleh karena itu, permasalahan kemiskinan harus terselesaikan dan menjadi kekuatan untuk memajukan warga Kota Bandung.

“Di sini kemiskinan harus kita bahas. Jangan sampai kemiskinan menghadirkan premanisme. Tapi kemiskinan harus menjadi sebuah kekuatan untuk bisa lebih maju lagi,” kata dia.

Ke depannya, Ngabakso akan berpindah tempat agar seluruh warga Kota Bandung dapat menyampaikan aspirasinya. Sebab, isu dan permasalahan di daerah satu dengan yang lainnya bisa jadi memiliki perbedaan. (Reza/R13/HR Online/Editor-Ecep)

hari jadi kabupaten bandung

Hari Jadi Kabupaten Bandung, Begini Harapan Legislator Fraksi Golkar

harapanrakyat.com – Dalam rangkaian Hari Jadi ke 384 Kabupaten Bandung, Jawa Barat, berbagai elemen masyarakat turut menyuarakan harapan mereka. Tak hanya dari kalangan pemerintahan,...
Mengenal Kupu-Kupu Laut, Hewan Cantik yang Menjelajahi Lautan

Mengenal Kupu-Kupu Laut, Hewan Cantik yang Menjelajahi Lautan

Pernahkah Anda mendengar istilah kupu-kupu laut? Mungkin nama tersebut cukup asing bagi sebagian besar orang, karena menganggap kebanyakan kupu-kupu hanya hidup di darat saja....
Peringati Hari Kartini, Bhayangkari Cabang Banjar Tebar Semangat untuk Perempuan Tangguh

Peringati Hari Kartini, Bhayangkari Cabang Banjar Tebar Semangat untuk Perempuan Tangguh

harapanrakyat.com,- Memperingati hari Kartini, Bhayangkari Cabang Kota Banjar, Jawa Barat, menebar semangat untuk para perempuan tangguh. Mereka membagikan membagikan bunga dan paket sembako kepada...
Framework 16, Laptop Modular Gaming yang Siap Diupgrade

Framework 16, Laptop Modular Gaming yang Siap Diupgrade

Pernah tidak Anda membayangkan punya laptop gaming yang bisa Anda sesuaikan seperti PC rakitan? Bayangan itu sekarang bukan sekadar impian. Framework hadir membawa angin...
Menuju Layanan Madya, RSUD Ciamis Siap Tambah Dokter Spesialis dan Sub Spesialis

Menuju Layanan Madya, RSUD Ciamis Siap Tambah Dokter Spesialis dan Sub Spesialis

harapanrakyat.com,- Kabar gembira bagi masyarakat Kabupaten Ciamis. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciamis akan kembali menambah 12 dokter dengan rincian 7 dokter spesialis dasar...
Kejari Sumedang Tetapkan Dua Tersangka Dugaan Korupsi Pembangunan Puskesmas Cisitu

Kejari Sumedang Tetapkan Dua Tersangka Dugaan Korupsi Pembangunan Puskesmas Cisitu

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri (Kejari) Sumedang, Jawa Barat, resmi menetapkan dua orang tersangka dalam kasus dugaan korupsi proyek pembangunan Puskesmas Cisitu. Proyek tersebut anggarannya dari...