harapanrakyat.com,- Warga Tasikmalaya dihebohkan rekaman CCTV yang memperlihatkan dua orang bule yang diduga melakukan penipuan di sebuah toko dengan modus tukar uang.
Video yang diunggah akun Riyandi Hammy Petshop menunjukkan dua orang bule saat akan beraksi.
Ia pun menjelaskan dalam videonya agar masyarakat waspada terhadap kedua orang bule tersebut. Sebab, keduanya melakukan penipuan dengan modus menukarkan uang Rp 50 ribu ke Rp 100 ribu.
Bahkan, tokonya yang berada di Tasikmalaya Kota itu menjadi korban penipuan hingga Rp 1 juta lebih.
Baca juga: Kuli Bangunan Mencuri Kotak Amal Masjid di Tasikmalaya: Saya Terdesak Hutang ke Warung
Selain itu, Riyandi menyebut jika videonya itu berasal dari toko orang lain yang tidak ia ketahui asal usulnya. Namun ia menegaskan jika kedua bule tersebut adalah orang yang sama melakukan aksi penipuan di tokonya.
“Yang jelas orang tersebut sama dengan yang melakukan aksinya di toko kami,” terangnya kepada harapanrakyat.com, Rabu (17/7/24).
Riyandi menambahkan, awal mulanya kedua bule itu datang ke tokonya yang berada di Jalan Cinehel, Kota Tasikmalaya.
Saat datang, mereka pura-pura mau beli kalung kucing dengan berbahasa inggris. Lalu, salah satu bule itu menukarkan uang Rp 50 ribu dua lembar ke Rp 100 ribu.
“Nah, kemudian si bule itu pakai trik pas mengambil uang di kasir,” ujarnya.
Sementara itu, karyawan yang jaga kasir fokus memperhatikan si bule yang tengah mengobrol. Namun, kejadian tak terduga setelah keduanya pergi uang sebesar Rp 1.2 juta raib.
“Sepertinya tangan yang kiri bulenya mengambil di laci kasir. Setelah itu saya cari-cari di medsos, ternyata ada kejadian serupa di Bantul, Yogyakarta dan bulenya sama persis, begitu juga modusnya,” tambahnya.
Hingga saat ini, kata Riyandi, ia belum melaporkan peristiwa tersebut ke polisi. Pasalnya, ia tidak memiliki rekaman CCTV.
“Mungkin di tempat lain ada rekaman CCTV. Saya juga mendengar informasi kalau di Cineam juga ada korbannya. Kedua pelaku datang menggunakan mobil,” pungkasnya. (Apip/R6/HR-Online)