Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarKasus DBD di Kota Bandung Mulai Turun, Dinkes Imbau Warga Tetap Waspada...

Kasus DBD di Kota Bandung Mulai Turun, Dinkes Imbau Warga Tetap Waspada Penyakit Lainnya

harapanrakyat.com – Penyebaran kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kota Bandung, Jawa Barat, mulai turun. Mengingat pada Juni 2024 ini, jumlah kasus DBD menurun ketimbang jumlah kasus pada Maret 2024.

Baca Juga : Bisa Jadi Contoh, Penerapan Teknologi Nyamuk Wolbachia di Ujungberung Kota Bandung Sukses

Ketua Tim Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinkes Kota Bandung, Agung mengatakan, temuan kasus DBD paling tinggi terjadi sepanjang Maret 2024.

“Pada Maret, kita melihat kasus mingguan tertinggi di atas 300 kasus. Akan tetapi, saat ini sudah di angka sekitar 100 hingga 200 kasus DBD,” ungkapnya, Kamis (18/7/2024).

Walau demikian, pihaknya tetap mengimbau masyarakat Kota Bandung waspada terhadap penyakit DBD. Ia juga meminta masyarakat untuk harus waspada terhadap kondisi cuaca saat ini yang mulai masuk musim kemarau.

“Kami berharap masyarakat Kota Bandung tetap melaksanakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) DBD. Jangan sampai tidak melakukan program pemberantasan ini. Sebab pada kondisi-kondisi seperti ini tentu kita perlukan. Sehingga ketika nanti masuk musim penghujan tidak ada DBD,” ujarnya.

Baca Juga : Dinas Kesehatan Kota Banjar Ungkap Fakta Gigitan Nyamuk Betina Penyebab DBD

Ia menuturkan, perubahan cuaca yang signifikan, maka akan semakin menimbulkan potensi sebaran penyakit lebih besar. Bukan hanya kasus DBD yang mengintai di Kota Bandung, tetapi juga penyakit menular lainnya, seperti infeksi saluran pernapasan yang berpotensi merebak.

Agung juga mengingatkan, ada sejumlah hal yang harus diperhatikan masyarakat saat hadapi kondisi cuaca ekstrim saat ini. Salah satunya adalah terkait sistem imun tubuh. “Jelas penting untuk memperkuat sistem imun. Daya tahan tubuh diperkuat dengan makan makanan yang bergizi dan seimbang,” ujarnya. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H permohonan kartu pencari kerja di Mall Pelayanan Publik (MPP) terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, meningkat....
Telaga Biru Nila Majalengka

Telaga Biru Nila Majalengka, Spot Wisata Instagramable yang Lagi Hits

harapanrakyat.com,- Majalengka, Jawa Barat, kini memiliki destinasi wisata yang tengah populer, yaitu Telaga Biru Nila. Tempat ini sedang viral dan menjadi pilihan banyak orang...
Lisa Mariana Ridwan Kamil

Sadar Diri, Lisa Mariana Sebut Tak Pantas Disandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

harapanrakyat.com,- Lisa Mariana belakangan ini menjadi sorotan publik setelah pengakuannya soal hubungan spesial dengan Ridwan Kamil. Pengakuannya itu menuai beragam reaksi dari netizen, banyak...
Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

harapanrakyat.com - Anggota DPRD Pangandaran, mendorong agar penghuni Pasar Wisata (PW) dan Pemkab Pangandaran untuk duduk bersama. Hal ini agar mereka membahas rencana alih...
Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Dusun Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis mengeluhkan pencemaran udara dari kandang peternakan ayam. Lokasi kandang tersebut berada di Cibango, Desa...
Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Tiga orang terduga pelaku pencurian sepeda motor lintas Kabupaten, diringkus Tim Resmob Satreskrim Polres Sumedang Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Dari tangan komplotan spesialis...