harapanrakyat.com,- Dua perahu nelayan di Kabupaten Garut, Jawa Barat terbalik dihantam ombak tinggi, Jumat (5/7/2024). Seorang nelayan dikabarkan hilang terseret arus.
Saat ini petugas gabungan Satuan Polisi Air Dan Udara (Sat Pol Airud) Polres Garut, dibantu warga tengah melakukan pencarian korban hilang.
Dua perahu yang terbalik dihantam ombak itu merupakan nelayan asal Pelabuhan Cipunaga Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Perahu bernama Jaya Abadi 3 dan perahu Jaya Abadi 4, terbalik saat perahu Jaya Abadi 4 mengalami mati mesin.
Saat itu Anak Buah Kapal (ABK) perahu bernama Hengki, meninta pertolongan kepada ABK perahu Jaya Abadi 3. Namun saat upaya penarikan perahu yang mati mesin dibantu nelayan lain bernama Sonidin, tiba-tiba ombak besar menerjang, sehingga kedua perahu itu terbalik.
Baca Juga: Anggota Bhabinkamtibmas di Garut Gagalkan Transaksi Narkoba
“Sebuah kecelakaan laut terjadi di perairan sekitar Pelabuhan Cipunaga. Melibatkan kapal nelayan bernama Jaya Abadi 3, dan kapal nelayan Jaya Abadi 4,” kata Ipda Adi Susilo, Kasi Humas Polres Garut.
Dalam upaya menarik perahu yang mengalami masalah, kedua perahu tersebut menghadapi gelombang tinggi yang tiba-tiba keduanya terbalik. Akibatnya, para awak kapal termasuk tekong dan ABK terhempas ke laut.
“Kejadian tragis ini juga disaksikan oleh Sonadin (25), seorang nelayan yang mencoba menyelamatkan mereka. Namun, dalam prosesnya, Sonadin sendiri terbawa arus dan belum berhasil ditemukan hingga saat ini,” jelasnya.
Tekong dan ABK dari kedua kapal berhasil dievakuasi dengan selamat berkat bantuan nelayan lain. Sementara satu korban hilang masih harus dilakukan pencarian.(Pikpik/R9/HR-Online/Editor-Dadang)