Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranBikin Bangga Guru, Dede Latifatul Fajriyani Wakili Pangandaran di Kompetisi Sains Madrasah

Bikin Bangga Guru, Dede Latifatul Fajriyani Wakili Pangandaran di Kompetisi Sains Madrasah

harapanrakyat.com,- Dede Latifatul Fajriyani siswi kelas IX Mts Sindangwangi, Desa Harumandala, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat telah membuat guru bangga.

Pasalnya Dede sukses menjadi juara Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Pangandaran. Kemenangan tersebut membuat Dede melaju ke KSM tingkat Jawa Barat mewakili Kabupaten Pangandaran. 

Salah seorang guru Mts Sindangwangi, Adi Tri Pauzi Muslim mengaku bangga ada muridnya yang mewakili Pangandaran di ajang KSM tingkat Jabar.

“Saya sebagai tenaga pendidik di sini sangat bangga. Karena salah satu murid kami akan mewakili Kabupaten Pangandaran di tingkat provinsi dalam ajang Kompetisi Sains Madrasah,” ujar Adi Tri, Rabu (17/7/2024).

Ia berharap prestasi yang ditorehkan Dede bisa menjadi inspirasi bagi siswa lainnya untuk terus belajar dengan semangat.

“Harapannya juga MTS Sindangwangi Harumandala mampu meningkatkan prestasi dan bersaing dengan sekolah lain di Jawa Barat,” katanya.

Baca Juga: Melihat Tradisi Rutin Hajat Bumi di Sidamulih Pangandaran di Bulan Muharram

Adi juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung Dede Latifatul Fajriyani. Sehingga muridnya tersebut menjadi juara KSM di Pangandaran dan melaju ke tingkat provinsi.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam persiapan dan pelaksana KSM ini. Semoga di ajang KSM selanjutnya yaitu KSM tingkat provinsi Jawa Barat yang akan diselenggarakan 5-6 Agustus 2024 mendapatkan hasil yang memuaskan,” paparnya.

Tanggapan Dede Latifatul Fajriyani yang Wakili Pangandaran di Ajang KSM Jabar

Sementara Dede Latifatul Fajriyani mengaku senang bisa lolos KSM ke tingkat provinsi. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang telah mendukungnya.

“Alhamdulillah saya sebagai peserta KSM  mapel IPS Terpadu lolos ke tingkat provinsi. Saya sangat senang dan bangga karena ini akan menjadi inspirasi dan pengalaman saya. Terima kasih kepada guru-guru, orang tua, teman-teman yang sudah mendorong dan mendoakan saya,” katanya.

Dede pun meminta didoakan agar ia sukses kembali dan menjadi juara KSM di tingkat provinsi.

Baca Juga: Jalan Padaherang-Kalipucang Pangandaran Disebut Rawan Kecelakaan

“Saya sangat berharap doa dari semuanya semoga sukses di tingkat provinsi dan menjadi wakil di tingkat nasional,” pungkasnya. (Enceng/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Mata Air Sirah Cipelang

Dukung Wisata Lokal, Komunitas Sumedang Walkers Jelajahi Mata Air Sirah Cipelang

harapanrakyat.com,- Ratusan pecinta jalan kaki yang tergabung dalam Komunitas Sumedang Walkers, sukses menempuh perjalanan sejauh 9 kilometer menuju destinasi wisata alam Mata Air Sirah...
384 Calon Jamaah Haji Asal Pangandaran Berangkat 15 Mei, Kemenag Pastikan Semuanya Sudah Siap

384 Calon Jamaah Haji Asal Pangandaran Berangkat 15 Mei, Kemenag Pastikan Semuanya Sudah Siap

harapanrakyat.com,- Sebanyak 384 calon jamaah haji asal Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, mengikuti proses manasik haji di Islamic Center Cijulang, Sabtu (19/4/2025). Para calon jamaah...
Juara Liga 1 2024/2025

Skenario dan Strategi Persib untuk Bisa Back to Back Juara Liga 1 2024/2025

Langkah Persib Bandung menuju juara Liga 1 2024/2025 tampak semakin mulus. Apalagi Persib telah meraih kemenangan dari Bali United pada laga Jumat (18/4/2025) kemarin. Kemenangan...
Model Majalah Dewasa

Dipolisikan Ridwan Kamil, LM Mantan Model Majalah Dewasa Terancam Penjara 14 Tahun

Mantan model majalah dewasa, LM (Lisa Mariana) terancam hukuman penjara selama 14 tahun, usai dilaporkan Ridwan Kamil, mantan Gubernur Jabar, ke Bareskrim Mabes Polri,...
Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

harapanrakyat.com,- Demi nyoblos di Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, sejumlah pemilih jatuh sakit sampai pingsan di TPS. Seperti yang AI Sri...
Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...