harapanrakyat.com,- Sebuah truk tronton pengangkut semen bertabrakan dengan sepeda motor Honda Vario di Tanjakan Alinayin tepatnya di Jalan Raya Ciamis-Kawali, Dusun Mekarmulya, Desa Jelat, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Senin (24/6/2024).
Akibat kecelakaan tersebut, satu orang yakni pengendara sepeda motor Honda Vario meninggal dunia, dalam perawatan medis di Puskesmas Cipaku.
Kapolsek Ciamis, AKP Rahmad Fanani membenarkan adanya kecelakaan lalu lintas di Tanjakan Alinayin Baregbeg. Adapun kendaraan yang terlibat yakni mobil truk tronton pengangkut semen dan sepeda motor.
“Menurut informasi kejadiannya itu sekitar pukul 05.00 WIB dini hari. Kendaraan yang terlibat yaitu mobil truk tronton dan sepeda motor,” ucapnya.
Menurutnya, saat ini kecelakaan masih dalam keadaan Lidik. Namun, berdasarkan informasi ada satu korban meninggal dunia yaitu pengendara sepeda motor. Sedangkan yang lain-lainnya sedang penyelidikan lebih lanjut.
“Kami masih menunggu kendaraan pengganti, pasalnya truk tronton tersebut mengangkut semen. Sehingga kendaraan crane sulit untuk mengevakuasi mobil truk tersebut,” tuturnya.
Baca Juga: Bus dan Truk Terlibat Kecelakaan di Tanjakan Cibeka Ciamis, Arus Lalin Sempat Macet
Sementara itu, Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Ciamis, Iptu Pranodya Arie Parantoro mengatakan, kronologis kejadian kecelakaan, mobil truk tronton awalnya datang dari arah Timur atau Cipaku menuju Ciamis.
Namun, lanjut dia, sesampainya di tempat kejadian menemui jalan menurun lalu menikung ke kanan. Kendaraan tersebut mengambil jalur jalan kanan. Saat ini ada sepeda motor dari arah berlawanan, sehingga bertabrakan.
“Akibatnya, pengendara sepeda motor mengalami luka-luka dan langsung dibawa ke Puskesmas Cipaku dan meninggal dunia dalam perawatan medis,” ucapnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan, setelah kejadian kecelakaan tersebut, mobil truk tronton mengalami kerusakan cukup parah pada bagian depan dan saat ini masih terparkir di pinggir jalan.
Sedangkan kendaraan sepeda motor rusak parah, hingga terbelah menjadi beberapa bagian. Peristiwa kecelakaan tersebut saat ini sudah ditangani oleh Satlantas Polres Ciamis untuk tindakan lebih lanjut. (Feri/R7/HR-Online/Editor-Ndu)