Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruMeski Sudah Mantan, Giring Nyatakan Siap Bantu Promosi Album Baru Nidji

Meski Sudah Mantan, Giring Nyatakan Siap Bantu Promosi Album Baru Nidji

Giring Ganesha mengungkapkan kesiapannya untuk membantu mempromosikan album terbaru dari mantan bandnya, Nidji. Rupanya Giring baru saja mendengar kabar bahwa Nidji akan segera rilis album baru dalam waktu dekat. Sebagai mantan vokalis, ia berjanji akan turut mempromosikannya.

Sebelumnya, Giring hengkang dari Nidji pada tahun 2017 dan memutuskan untuk terjun ke dunia politik. Meskipun demikian, ia tetap merasa dukungannya terhadap Nidji akan tetap kuat.

“Kan Nidji saat ini sedang sibuk-sibuknya mempersiapkan album terbarunya. Tentu kita pasti support mereka dan saya bakal bantu mempromosikannya,” ucapnya saat di Plaza Indonesia, daerah Senayan, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Giring Ganesha Menyesal Keluar dari Nidji Demi Politik

Hal itu ia lakukan mengingat Nidji sudah membesarkan namanya sebagai seorang musisi. Kendati demikian, ia tidak pernah menyesali keputusannya hengkang dari Nidji.

Giring kemudian menyatakan, setiap orang punya pilihannya masing-masing. Ia meluruskan pandangan publik yang menganggapnya pergi begitu saja tanpa ada alasan yang jelas.

“Kita sudah dewasa dan punya pilihan hidup masing-masing. Jadi bukan soal menyesal atau tidaknya. Kalau ditanya kangen sih, ya lebih ke kangen,” tambahnya.

Tidak hanya itu, Giring juga sempat memberikan pujian kepada vokalis baru Nidji saat ini, Ubay. Menurutnya, vokal Ubay sangat keren dan memiliki gaya yang berbeda.

Giring juga mengakui bahwa fisik Ubay lebih baik ketimbang dirinya. Vokalia Nidji saat itu mempunyai daya tahan yang cukup baik dan enerjik.

“Secara fisik badan Ubay lebih bagus sih karena ada kotak-kotaknya, tidak seperti saya. Ubay keren karena selalu tampil semangat dan enerjik,” ucap Giring.

Nidji Segera Rilis Album Baru, Genre dan Tema Apa yang akan Diangkat?

Album baru dari Nidji akan dirilis dalam beberapa bulan ke depan. Konsep dan tema musik Nidji biasanya menggabungkan unsur-unsur atau genre modern rock dengan progresif, funk, alternatif, dan pop.

Dalam album mendatang, keenam personel Nidji akan menciptakan lagu. Hal ini mirip dengan konsep album pertama mereka, Breakthru (2006).

Setiap personel akan menyumbangkan lagu yang menggambarkan cerita tentang kehidupan mereka. Lirik dalam lagu ini akan menjadi bagian dari album baru tersebut.

Baca Juga: Ardhito Pramono Pingsan di Panggung, Aksi Band Pengiring Viral

Personel Nidji Saat Ini:

  1. Yusuf Ubay (vokal)
  2. Andro Regantoro (bass)
  3. Randy Danistha (keyboard/synthesizer)
  4. Ramadhista Akbar dan Andi Ariel Harsya (gitar)
  5. Adri Prakarsa (drum)

Lantas apakah personel Nidji saat ini mau dibantu promosi lagunya oleh Giring? (Revi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Cafe Perang Candu Tasikmalaya

Ngopi Unik di Cafe Perang Candu Tasikmalaya, Gelasnya Bisa Langsung Dimakan!

harapanrakyat.com,- Di Tasikmalaya, Jawa Barat, ada sebuah inovasi menarik yang membuat momen ngopi jadi lebih seru dan berbeda dari biasanya. Inovasi ini bisa Anda...
Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Nabi Muhammad SAW mengajarkan kepada umatnya untuk selalu berbicara dengan baik. Jika mereka tidak mampu, lebih baik untuk diam yang berarti menjaga lisan. Nasihat...
Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran

Dedi Mulyadi Prioritaskan Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran Demi Dorong Pariwisata

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menegaskan komitmennya untuk menghidupkan kembali (reaktivasi) sejumlah jalur kereta api lama di wilayah Jawa Barat, dengan rute Bandung-Pangandaran...
Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Dunia kuliner dan hiburan kembali ramai netizen bicarakan. Kali ini bukan soal rasa makanan, tapi mengenai rasa kecewa. Nama King Abdi dan Tretan Muslim...
mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...