harapanrakyat.com,- Lima partai di Ciamis menyatakan koalisi untuk mendukung pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Herdiat Yana di Pilkada Ciamis, Minggu (9/6/24).
Lima partai yang menyatakan dukungan tersebut, antara lain Partai Gerindra, Golkar, Nasdem, PAN dan PBB. Bahkan, mereka secara terbuka mengumumkan koalisi tersebut.
Ketua Tim Koalisi Pipin Arif Apilin mengatakan, dalam launching koalisi tersebut pihaknya ingin memantapkan dukungan terhadap calon petahana tersebut.
“Kita sudah sepakat sesuai dengan SK dukungan dari setiap partai terkait siapa yang menjadi pendamping Herdiat sebagai calon Bupati dan hasilnya sudah terjawab, yaitu HY jilid 2,” ungkapnya.
Baca juga: Gerindra Ciamis Jalin Koalisi dengan Golkar dan Nasdem di Pilkada 2024 Usung Herdiat
Pipin menambahkan, launching koalisi dan dukungan ini setelah usulan Herdiat Sunarya sebagai calon Bupati mengusulkan Yana D Putra sebagai wakilnya. Kemudian partai pendukung pun menyepakati usulan tersebut.
Selain itu, kata Pipin, meski pihaknya sudah launching koalisi, namun tidak menutup kemungkinan dan terbuka bagi partai lain untuk bergabung dan mendukung HY, sesuai koalisi lima partai sekarang ini.
“Setelah ini maka kita lanjut deklarasi pasangan calon bupati dan wakil bupati ciamis untuk Pilkada bulan November 2024,” jelasnya.
Bahkan, kata Pipin, meskipun tidak ada partai lain di luar lima partai ini yang bergabung, tidak menjadi masalah. Sebab, koalisi ini juga sudah cukup mengusung pasangan Herdiat-Yana.
“Jadi kita tinggal nunggu lawan dari partai lain yang tidak ikut koalisi. Nantinya sebagai tandingan pasangan HY,” pungkasnya (Es/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)