Penunjukkan keluarga Anang Hermansyah jadi Duta Promosi Pulau Jeju, Korea Selatan menghebohkan publik. Kabar pengangkatan Anang Hermansyah dan keluarga ini tersiar melalui laman The Korean Herald, Senin (24/6/2024).
Baca Juga: Paman Ijonk Bandingkan Kecantikan Ririn dan Dhena, Benarkah?
Kerja sama antara Pemerintah Jeju dengan Anang dan keluarga ini sudah sah pada hari Jumat (21/6). Dengan kerja sama ini, Pemerintah Jeju berharap bisa melebarkan jangkauan promosi Pulau Jeju, terutama di wilayah Asia Tenggara.
Keluarga Anang Hermansyah Jadi Duta Promosi Pulau Jeju Korea Selatan
Pemandatan Anang Hermansyah dan keluarga merupakan kabar bahagia yang sekaligus menimbulkan pertanyaan di kalangan penggemar. Anang sendiri mengaku tidak mengetahui secara pasti terkait alasan Pemerintah Jeju meminangnya sebagai duta promosi.
Namun, Anang berspekulasi bahwa pemilihan ini masih ada hubungannya dengan sang istri, Ashanty. Anang membeberkan bahwa Ashanty dulunya pernah menjadi Duta Persahabatan Korea Indonesia.
Sehingga mungkin hal itulah yang melatarbelakangi Anang Hermansyah ditunjuk jadi Duta Promosi Pulau Jeju, Korea Selatan.
“Kalau menilik dari sejarahnya, Ashanty pernah jadi Duta Persahabatan korea Indonesia, ia juga punya banyak berhubungan dengan teman-teman di Korea karena bisnis,” papar Anang.
Alasan dari Gubernur Jeju
Mengambil dari pernyataan yang Anang sampaikan, bisa kita lihat bahwa memang keluarganya mempunyai background baik dengan Korea Selatan. Untuk lebih mendalam lagi alasan penunjukannya, Anang juga mengembalikan kepada pihak Pemerintah Jeju.
Pemerintah Jeju yang merasa sudah jatuh hati dengan keluarga Anang tentunya ikut buka suara. Gubernur Jeju, Oh Young, menyampaikan alasan memilih keluarga selebritas asal Indonesia sebagai duta promosi adalah lantaran keluarga ini kerap mengunggah konten menarik dengan jutaan followers yang mereka miliki.
Baca Juga: Desta Keceplosan Sebut Natasha Rizky Istri, Belum Move On?
“Pasangan ini terkenal karena kerap membuat konten, baik itu musik atau video kunjungan mereka ke berbagai tujuan wisata di seluruh dunia, menyoroti budaya makanan yang beragam dan tradisi lokal yang unik,” begitu ungkap Gubernur Oh ketika ditanya soal alasan menunjuk keluarga Anang Hermansyah jadi Duta Promosi Pulau Jeju.
Besar harapan Gubernur Oh melalui kerja samanya dengan keluarga Anang Hermansyah ini untuk Pulau Jeju. Ia menginginkan promosi Pulau Jeju yang keluarga Anang lakukan memberikan impact bagus. Sehingga kian banyak masyarakat Indonesia atau bahkan dunia yang tertarik untuk pulau terbesar di Korea Selatan ini.
Tugas sebagai Duta Promosi
Momen penyerahan sertifikat antara Pemerintah Jeju dan keluarga Anang juga ia bagikan di Instagram pribadinya. Anang Hermansyah tak lupa mengucapkan terima kasih telah memilih mereka jadi Duta promosi Pulau Jeju.
“Terima kasih kepada Gubernur Pulau Jeju Korea Selatan atas kepercayaannya. Semoga memberi nilai positif bagi persahabatan dua negara antara Indonesia dan Korea Selatan,” tulis Anang Hermansyah (24/6/2024).
Sebagai duta promosi, tentunya Anang dan keluarga mempunyai tugas yang harus mereka laksanakan. Keluarga Anang Hermansyah harus mengenalkan Pulau Jeju ke Indonesia.
Baca Juga: Vadel Badjideh Putus dari Lolly: Tak Mau Dikaitkan Lagi
Di samping itu, Anang juga harus menjaga hubungan baik antara Korea Selatan dan Indonesia. Pemilihan keluarga Anang Hermansyah jadi Duta Promosi Pulau Jeju ini semoga bisa saling mengambil hal positif dari kedua negara dan membagikannya kepada publik dengan media sosial yang mereka miliki. (R10/HR-Online)