Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita TasikmalayaInnalillahi! Helawati, Pasien Sesak Napas Asal Tasikmalaya yang Sempat Viral Meninggal Dunia

Innalillahi! Helawati, Pasien Sesak Napas Asal Tasikmalaya yang Sempat Viral Meninggal Dunia

harapanrakyat.com,- Helawati, pasien sesak napas asal Desa Mandalamekar, Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, meninggal dunia. Helawati menghembuskan napas terakhir, saat mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Minggu (23/6/2024) malam.

Baca Juga: Dua Jam Perjalanan Menuju RS SMC Tasikmalaya, Pasien Sulit Bernapas Malah Disuruh Pulang

“Innalillahi. Pukul 20.30 WIB, Ibu Helawati meninggal dunia. Saya belum tahu meninggalnya saat di ruang ICU atau di kamar perawatan,” Kata Alfi Ahmadsadaan, Kades Mandalamekar, Minggu (23/6/2024).

Alfi menjelaskan, saat ini jenazah Helawati akan dijemput menggunakan mobil ambulans Puskesmas Jatiwaras dari RSHS Bandung. Kemudian, dibawa ke rumahnya di Tasikmalaya.

“Sekarang mobil ambulansnya lagi mau berangkat dari Tasikmalaya,” jelasnya.

Baca Juga: RSUD SMC Tasikmalaya Angkat Bicara Dugaan Pasien yang Diminta Pulang setelah Dirawat 4 Jam

Sebelumnya Helawati yang menderita atau pasien sesak napas, dibawa dari Tasikmalaya ke RSHS Bandung pada Sabtu (22/6/2024) malam.

Keluarga Helwati awalnya enggan dirujuk ke RSHS Bandung. Lantaran khawatir dengan biaya saat berada di Bandung.

Namun, Kepala Desa Mandalamekar terus membujuk dan menjamin biaya selama di Bandung. Sehingga keluarganya pun menyetujui untuk dibawa ke RSHS Bandung. (Apip/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang

Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang, 22 Rumah Terdampak

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang, Jawa Barat, pada Kamis (3/4/2025) petang kemarin, memicu terjadinya banjir lumpur. Bencana alam tersebut melanda pemukiman warga...
Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran

Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran, Ini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Tim SAR akhirnya menemukan wisatawan asal Kabupaten Garut yang hilang terseret arus Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Setelah dilakukan pencarian dalam kurun...
Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah tuai hujatan pedas dari warganet. Ini merupakan buntut panjang pasca pengakuan Nadin yang menegaskan jika ia menyesal pernah ikut ajang pencarian bakat...
Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

harapanrakyat.com,- Kepadatan arus balik lebaran di jalur selatan Garut, Jawa Barat, kembali terlihat pada Jumat (4/4/2025) pagi ini. Arus balik kendaraan dari arah Tasikmalaya,...
Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia Diusia 68 Tahun

Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia Diusia 68 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka, aktor senior Ray Sahetapy meninggal dunia pada usia 68 tahun. Artis Indonesia legendaris ini, menghembuskan nafas terakhirnya pada...
Pria Disabilitas Asal Grobogan

Pria Disabilitas Asal Grobogan Jadi Korban Curas di Sumedang, Polisi Buru Pelaku

harapanrakyat.com,- Seorang pria disabilitas asal Grobogan, Jawa Tengah, menjadi korban pencurian dengan kekerasan (curas) di Jalan Raya Sumedang-Subang. Tepatnya di Dusun Sela Awi, Desa...