Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita BanjarDPRD Kota Banjar Soal Juru Parkir Tak Bayar Setoran: Harus Ditindak Tegas

DPRD Kota Banjar Soal Juru Parkir Tak Bayar Setoran: Harus Ditindak Tegas

harapanrakyat.com,- Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjar, Jawa Barat, menanggapi soal juru parkir yang kedapatan tidak membayar setoran retribusi parkir untuk pendapatan daerah.

Ketua Komisi II DPRD Kota Banjar, Asep Saefurrohmat, mengatakan, pihaknya mendukung upaya petugas Dinas Perhubungan melakukan penertiban terhadap juru parkir yang tidak menyetorkan pembayaran retribusi.

Menurutnya, upaya tersebut harus terus dilakukan untuk membangun kesadaran bersama . Selain itu juga untuk meminimalisir terjadinya kebocoran agar target PAD yang telah ditetapkan dapat terpenuhi. 

“Pada dasarnya kami mendukung upaya Dishub untuk memberikan teguran kepada jukir. Karena itu sudah sesuai dengan MoU yang telah disepakati,” kata Asep Saefurrohmat kepada harapanrakyat.com, Rabu (12/6/2024).

Baca Juga: Dishub Kota Banjar Razia Petugas Parkir, Ada yang Tak Setor 2 Bulan

Saran DPRD Kota Banjar Soal Juru Parkir Tak Setor Retribusi

Ia pun menyarankan kepada petugas Dinas Perhubungan untuk mengambil sikap tegas apabila terdapat juru parkir yang tidak memberikan setoran sesuai kesepakatan atau MoU yang telah disepakati bersama.

Selain itu, pihaknya juga meminta kepada Dinas Perhubungan agar melakukan evaluasi rutin atas sistem pembayaran retribusi parkir yang telah berjalan. Tujuannya untuk memaksimalkan potensi pendapatan sektor tersebut.

Terlebih lagi retribusi dari sektor parkir selama ini masih menjadi salah satu andalan  pendapatan daerah. Maka dari itu, harus ada ketegasan agar target maksimal dan bisa digunakan kembali untuk pembangunan daerah.

“Itu kan sudah ada MoU kewajiban juru parkir untuk memberikan setoran pendapatan. Ketika memang tidak setor sesuai ketentuan dan tidak sanggup ya jalankan saja SOP-ya bisa saja dilakukan pergantian,” katanya.

Sebelumnya, petugas Dinas Perhubungan Kota Banjar melakukan penertiban terhadap juru parkir yang tidak membayar penuh setoran retribusi sesuai ketentuan yang telah ditetapkan.

Para jukir bahkan ada yang sampai 2 bulan tidak membayar setoran retribusi. Hal tersebut berpotensi menurunkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor parkir. 

Baca Juga: 25 Juru Parkir Tak Bayar Setoran Penuhi Panggilan Dishub Kota Banjar 

Dishub Kota Banjar pun telah memanggil 25 juru parkir yang tidak memberikan setoran untuk dibina. Para juru parkir tersebut juga diminta menandatangani surat pernyataan. (Muhlisin/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...