Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita JabarBersama DKI dan Banten, Kemenkumham Jabar Ikuti FGD Bahas Isu Aktual

Bersama DKI dan Banten, Kemenkumham Jabar Ikuti FGD Bahas Isu Aktual

harapanrakyat.com,- Kemenkumham Jabar bersama Kemenkumham DKI dan Kemenkumham Banten mengikuti Focus Group Discussion (FGD) membahas berbagai isu aktual.

FGD yang diikuti Kemenkumham Jabar bersama Staf Ahli dan Staf Khusus Menkumham RI ini dilaksanakan di Gedung Sentra Mulia Lt. 5, Kemenkumham RI di Jakarta, Kamis (27/6/2024).

Staf Ahli Bidang Penguatan RB Kemenkumham RI, Asep Kurnia, selaku koordinator mengapresiasi tiga Kantor Wilayah yang mengikuti kegiatan FGD tersebut.

Asep menyampaikan, tujuan dilaksanakannya FGD ini adalah untuk sinkronisasi isu aktual dari Unit Eselon I dan Perwakilan Kantor Wilayah.

Selanjutnya dilakukan pembahasan untuk menyusun rekomendasi kebijakan yang akan disampaikan kepada Menteri Hukum dan HAM RI.

“Mulai sekarang kita harus mulai berpikir kreatif dan inovatif untuk meningkatkan kolaborasi dengan para stakeholder. Tugas dan Fungsi kita secara general adalah support pembangunan daerah dari berbagai aspek di Bidang Hukum dan HAM, sehingga pastikan kita memenuhi peran kita di wilayah,” ujar Asep dalam press rilis yang diterima harapanrakyat.com, Kamis (27/6/2024).

Baca Juga: 27 Delegasi dari Brunei Darussalam Kunjungan Kerja ke Kanwil Kemenkumham Jabar

Menurut Asep, seorang pimpinan di wilayah dalam hal ini Kakanwil, melakukan peningkatan optimalisasi kinerja dan profesionalisme petugas existing.

Salah satu tujuannya untuk mengurangi risiko terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban. Asep pun meminta Kakanwil menempatkan pegawai yang paham akan kondisi wilayahnya.

Selanjutnya Asep menyampaikan perlunya Integrasi Pelaporan yang dilakukan Kantor Wilayah dalam suatu wadah.

“Tujuannya untuk mempermudah dalam penyampaian pelaporan serta kepada seluruh Kantor Wilayah untuk membahas secara lebih lanjut di tingkat pelaksana,” katanya.

Menurut Asep, dengan pembahasan secara komprehensif diharapkan dapat menghasilkan output Policy Brief.

“Sellanjutnya Policy Brief tersebut akan disampaikan kepada Menteri Hukum dan HAM sebagai rekomendasi kebijakan,” tandasnya. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...