Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita JabarBersama BRIN, Kemenkumham Jabar Bahas Implementasi AI pada Pembentukan Undang-Undang

Bersama BRIN, Kemenkumham Jabar Bahas Implementasi AI pada Pembentukan Undang-Undang

harapanrakyat.com,- Kemenkumham Jawa Barat (Jabar) bersama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) membahas implementasi Artificial Intellegence (AI) atau kecerdasan buatan dalam proses pembentukan peraturan perundang-undangan, Kamis (13/6/2024).

Plh. Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Perancang Perundang-undangan Ahli Madya, Harun Surya bersama Kepala Sub Bidang Fasilitasi  Pembentukan Produk Hukum Daerah (FPPHD) Suhartini dan Tenaga Perancang Perundangan-undangan Kemenkumham Jabar melakukan penelitian bersama Perwakilan Pusat Riset Hukum BRIN.

Kegiatan penelitian Kemenkumham Jabar dan BRIN terkait implementasi AI dalam proses pembentukan perundang-undangan dilakukan dengan proses diskusi, audiensi dan wawancara dalam rangka penguatan data penelitian. 

Kecerdasan Buatan atau AI memang membantu pekerjaan para Perancan Perundang-undangan. Apalagi di tengah terbatasnya jumlah SDM yang dimiliki Kemenkumham Jabar.

Baca Juga: Kemenkumham Jabar Bawa Kades dan Lurah Borong Penghargaan Paralegal Justice Award 2024

Dalam hal ini AI digunakan pembentuk peraturan perundang-undangan sebagai upaya dalam pengembangan peraturan. Termasuk pengendalian sistem penegakan hukum dengan menggunakan perangkat teknologi.

Artificial Intelligence (AI) adalah sebuah perangkat sistem elektronik untuk mengolah informasi elektronik secara otomatis yang dijalankan sebuah entitas (subjek hukum). 

Hal ini berarti entitas yang menyelenggarakan perangkat elektronik ini memiliki pertanggungjawaban sebagai agen elektronik dan penyelenggara sistem elektronik.

Meskipun demikian, implementası Artificial Intelligence (AI) dalam pembentukan perundang-undangan di Indonesia memiliki sejumlah keterbatasan. 

Sementara di lain pihak, implementasi Al juga menawarkan potensi besar dalam meningkatkan proses legislasi.

Implementasi Artificial Intelligence (AI) dalam pembentukan peraturan perundang-undangan di Indonesia masih terbatas. 

Baca Juga: Ratusan Peserta Ikuti Ajang Bergengsi BSK Kumham-BNI Downhill Challenge 2024

Saat ini, proses pembentukan peraturan perundang-undangan di Indonesia masih melibatkan peran manusia secara langsung. 

Namun, Al dapat memberikan kontribusi dalam beberapa aspek pembentukan peraturan perundang-undangan. 

Sementara di berbagai negara implementasi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) dalam pembentukan peraturan perundang-undangan telah menjadi topik yang menarik perhatian. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...