Musisi yang terkenal melalui lagu Sesuatu di Jogja, Adithia Sofyan kembali merilis karya terbarunya. Lagu tersebut berjudul Ujung Andromeda, rilis pada Minggu (19/05/2024).
Dengan pengalaman lebih dari 16 tahun di industri musik, Adithia telah mahir dalam merangkai kata-kata menjadi lirik yang menyentuh.
Lagu terbarunya ini terinspirasi saat Adithia sedang menelusuri media sosial. Saat itu ia menemukan sebuah berita tentang suara unik dari luar angkasa yang berhasil direkam.
Bagi Adithia, suara tersebut memiliki keunikan tersendiri, mirip dengan seseorang yang sedang mengetuk.
Baca Juga: Killing Me Inside Re:union Bakal Tampil di Konser Avenged Sevenfold Jakarta 2024
Kreativitas Adithia bermain, menghasilkan lirik yang manis: “Gaung bintang, telah terdengar, mengetuk sudut alam raya…” Lirik ini memicu terciptanya kalimat-kalimat indah lainnya.
“Proses penulisan lirik lagu bagi gue nggak selalu instan sih. Terkadang, gue harus menunggu cukup lama. Tapi, untuk kali ini, gue langsung terinspirasi untuk menulisnya. Ternyata, inspirasi itu datang dari berita tentang suara ketukan bintang,” ujar Adithia, pada Minggu (19/5/2024).
Makna Lagu Ujung Andromeda Karya Rilis Terbaru Adithia Sofyan
Kreativitas Adithia tidak berhenti, membawanya pada pemikiran bahwa lagu tersebut mengisahkan seorang pria yang menunggu jawaban dari wanita, yang sering menghilang tanpa kabar dan tampaknya sulit memilih pasangan.
Seperti yang diungkapkan dalam postingan Instagram pribadinya dengan nama akun adithiasofyan. Dalam unggahannya, ia menjelaskan makna di balik lagu terbarunya.
“Lagu Ujung Andromeda mengisahkan seorang pria yang menunggu jawaban dari wanita yang sering menghilang tanpa kabar, dan tampaknya selalu menghindar saat harus memilih pasangan,” tulis Adithia.
Baca Juga: Profil Ziva Magnolya, Sukses Jadi Mak Comblang Rizky Febian dan Mahalini
Adithia kemudian mengaitkan fenomena luar angkasa yang ia baca di berita dengan cerita dalam lagunya.
“Jika pria itu bisa berbicara, ia ingin berkata, ‘Bahkan bintang telah mengetuk, namun hatimu belum terketuk untuk memilihku?” tulis Adithia melalui Instagramnya.
Bagi penggemar yang penasaran dengan lagu rilis terbaru Adithia Sofyan yang berjudul Ujung Andromeda, lagu ini sudah tersedia dalam berbagai platform musik. (Revi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)