Sepak terjang Randy Pangalila bertahan di masa-masa sulit kini menuai sorotan. Seperti kita tahu, nama Randy Pangalila sudah tidak asing lagi di telinga.
Baca Juga: Anji Digugat Cerai, Alasannya Masih Belum Terungkap
Artis Indonesia ini sejak dulu kerap wira-wiri di layar kaca. Namun kemunculannya baru-baru ini justru membawa kabar yang cukup menyita empati masyarakat.
Sepak Terjang Randy Pangalila hingga Terlilit Utang
Sebagai seorang aktor kondang, Randy Pangalila sudah kerap membintangi berbagai judul sinetron dan FTV. Ketenarannya di dalam dunia seni peran membuat Randy bisa mengumpulkan harta kekayaan yang melimpah.
Akan tetapi, di tengah perjalanan Randy melakukan kesalahan besar yang memberikan dampak tak main-main dalam hidupnya.
Hal itu bermula ketika ia memutuskan banting setir jadi musisi. Lantaran keputusannya masuk ke ranah musik, tidak ada lagi penghasilan dari bakat aktingnya.
“Walaupun ada banyak tawaran dari PH untuk aku sinetron lagi apa segala macam, aku tolak semuanya. Aku bilang sama manajer aku, ‘aku udah nggak mau sinetron’, wow, rezeki yang selama ini dibuka kerannya sama Tuhan aku tutup,” tutur Randy.
Banyak Cicilan
Sepak terjang dan perjuangan Randy Pangalila mulai kebingungan mendapati tabungannya kian tipis. Belum lagi, ada beberapa cicilan yang ia tanggung, mulai mobil hingga KPR yang ternyata tidak murah.
“Saat itu aku ambil banyak cicilan kayak mobil dan ada juga satu rumah yang KPRnya gak murah,” lanjut aktor berusia 33 tahun itu.
Randy Pangalila menyebut kala itu keuangannya tengah bermasalah dan akhirnya menunggak cicilan KPR rumah tersebut. Ia mengatakan bahwa sang istri kena imbas dari teror debt collector.
“Tahun 2019 gue menikah, masih ada cicilan KPR rumah. Debt collector datang marah-marah. Istri gue kan orang Kanada sampai panik, posisinya gue lagi syuting,” beber Randy, Senin (20/5/2024).
Rumah Disita
Bukan hanya sampai di situ saja sepak terjang Randy Pangalila menghadapi hidupnya yang nyaris bangkrut. Setelah beberapa kali mendapatkan teror debt collector, Randy Pangalila langsung mendatangi bank tempatnya mengajukan KPR.
Baca Juga: Fuji Tampar Haters dengan Postingannya Karena Sering Diledek
Ketika itu, pihak bank tercengang mengetahui Randy Pangalila seorang artis menyebut tak punya uang. Namun masih untung, pihak bank memberikan kelonggaran pada Randy untuk melunasi tagihan yang ada.
“Gue bilang ke dia, artis atau selebriti itu cuma titel. Kalau nggak ada proyek, nggak ada pemasukan, jadi gimana. Sejujurnya saya nggak ada kerjaan, saya bilang ke dia kalau rumah yang aku tinggali bukan rezeki aku, ya, sudah silakan ambil,” jelas Randy lagi.
Banyak Mengambil Hikmah dan Belajar dari Kesalahan
Randy Pangalila kemudian mengakui banyak belajar dari apa yang sudah ia alami tersebut. Ia tidak akan lagi mengikuti ego tanpa ada pemikiran panjang yang matang.
“Aku gak mau sok tahu, bahkan aku berdoa sama pendeta aku, ya itu aku gak mau sok tahu lagi,” ujar Randy.
Randy Pangalila mengatakan apa yang sudah ia alami, sepak terjang, dan struggle selama ini adalah hasil dari keputusannya sendiri.
“Karena apa yang pernah terjadi di hidup aku, aku yang ngatur, aku yang tahu, tapi ujungnya malah gak sesuai sama harapan,” imbuhnya.
Melihat kisah yang Randy bagikan, tidak sedikit penggemarnya yang menyalurkan dukungan.
“Gue laki yang gak pernah nangis, tapi lihat kesaksiannya Randy gue nangis” tulis akun @yo******as869.
“Semangat, Semangat, Kak Randy Semangat,” imbuh @wars*****an***5.
Baca Juga: Aaliyah Massaid Segera Menikah, Ziarah ke Makan Sang Ayah
Kisah perjuangan dan sepak terjang Randy Pangalila adalah pengingat bahwasanya dunia hiburan tidak mesti terang. Namun kehidupan tetap kehidupan yang pastinya mempunyai sisi perjuangan tak mudah. (R10/HR-Online)