Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita CiamisKawanan Monyet Berkeliaran di Pemukiman Warga Ciamis, Dari Hutan Keramat?

Kawanan Monyet Berkeliaran di Pemukiman Warga Ciamis, Dari Hutan Keramat?

harapanrakyat.com,- Kawanan monyet berkeliaran di kawasan pemukiman warga di blok Pulo, Dusun Cicurug, Desa Mekarsari, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Hobis, warga Dusun Cicurug Desa Mekarsari Kecamatan Cipaku mengaku heran dengan kawanan monyet yang masuk ke pemukiman warga.

“Ada empat ekor monyet yang berkeliaran di area kolam sekitar rumah warga. Heran aja, biasanya tidak pernah ada monyet ke perkampungan sini. Monyetnya juga terlihat tidak takut dengan manusia,” katanya, Senin (27/5/2024).

Hobis belum bisa memastikan berasal dari mana kawanan monyet tersebut. Namun dilihat dari awal kemunculannya, kemungkinan monyet tersebut berasal dari kawasan hutan keramat. 

“Tidak tahu asalnya dari mana, tapi kemungkinan dari hutan keramat,” katanya.

Baca Juga: Monyet Berukuran Besar Resahkan Warga Pamarican Ciamis, Kerap Ambil Makanan di Warung

Sementara itu, perangkat Desa Mekarsari Opik mengatakan, kawanan monyet berkeliaran sampai ke pemukiman warga kemukinan karena dikeluarkan dari koloninya. Selain itu bisa jadi kawanan monyet tersebut sedang mencari wilayah baru.

“Naluri monyet kan hidup secara berkelompok, bisa jadi monyet yang masuk ke kawasan pemukiman itu dikeluarkan dari koloninya atau memang sedang mencari wilayah baru,” jelasnya.

Opik menyebutkan, di makam keramat memang ada monyet, tapi hanya ada satu ekor. Itu pun hanya bisa dilihat oleh orang-orang tertentu.

“Jadi kemungkinan bukan dari makam keramat, mungkin dari luar daerah. Bisa jadi karena ketersediaan makanan berkurang di habitatnya, jadi masuk ke pemukiman warga untuk cari makanan,” katanya. (Edji/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...