Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita JabarKasus DBD di Jawa Barat Kian Memprihatinkan, DPRD Buka Suara!

Kasus DBD di Jawa Barat Kian Memprihatinkan, DPRD Buka Suara!

harapanrakyat.com – Anggota Komisi V DPRD Jawa Barat, Abdul Hadi Wijaya menganggap penyebaran kasus DBD cukup memprihatinkan. Ia menganggap, kejadian kasus DBD merupakan fenomena tahunan yang terus terjadi.

Baca Juga : Kasus DBD di Jawa Barat Terus Melonjak, Alami Siklus 2 Tahunan

Sebagai informasi, berdasarkan data Dinas Kesehatan Jawa Barat, jumlah kasus DBD hingga 5 Mei 2024 lalu tercatat ada 23.255 kasus. Angka tersebut berasal seluruh kota dan kabupaten di Jawa Barat. Bahkan, saat ini akibat kasus itu telah menyebabkan 193 orang meninggal.

Menurut Abdul Hadi, saat ini akses informasi masyarakat juga mulai bergeser ke dunia digital. Sehingga akses-akses digital tersebut, bisa menjadi media edukasi masyarakat.

“Jadi, pemerintah bisa mengedukasi masyarakat terkait pencegahan DBD dengan media sosial hingga menggandeng para influencer,” ungkapnya di Kota Bandung, Selasa (14/5/2024).

Menurut anggota DPRD Jawa Barat ini, pemanfaatan media digital untuk saluran edukasi DBD ini sebab penggunaan media sosial banyak. Ia menuturkan, DBD dapat terantisipasi jika masyarakat memiliki kesadaran hidup bersih dan menerapkan 3M plus.

Baca Juga : Waspada! Kasus Kematian DBD di Jawa Barat Banyak Menyerang Anak-anak

Walau demikian, ia mengakui kesadaran masyarakat terkait 3M plus juga mulai pudar. Sehingga peran media sosial dapat membantu dalam meningkatkan kesadaran dan literasi masyarakat.

“Karena ini menyangkut kesadaran, dan masyarakat juga lemah terkait literasi akan pencegahan DBD,” tutur anggota DPRD Jawa Barat itu.

Politisi PKS tersebut menilai pemerintah melalui dinas terkait juga harus turun tangan. Dalam rangka menggencarkan kembali literasi ke masyarakat.

“Pemerintah perlu meningkatkan literasi masyarakat terkait DBD ini,” ucap anggota Fraksi PKS DPRD Jawa Barat itu. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Intan Nuraini

Intan Nuraini Rayakan Ulang Tahun Putrinya, Warganet Ramai Berikan Doa Terbaik

Lama tak muncul ke publik, Intan Nuraini bagikan postingan ulang tahun anak perempuannya. Hijaber cantik yang merupakan ibu tiga anak ini kompak merayakan ulang...
Bendungan Cariang di Sumedang

8 Kali Gagal Panen, Petani Desak Pemerintah Perbaiki Bendungan Cariang di Sumedang

harapanrakyat.com,- Para petani yang terdampak jebolnya Bendungan Cariang di Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, terus mendesak pemerintah untuk segera melakukan perbaikan permanen pada...
Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan Tuai Kritikan Netizen

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan (Kementerian Pertahanan) ternyata menuai kritik dari banyak pihak. Prosesi pelantikannya berlangsung pada Selasa (11/2/2025). Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin, menjadi...
Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Memiliki umur yang panjang dan bermanfaat tentu menjadi dambaan setiap manusia. Rasulullah pun mengajarkan kepada umatnya untuk senantiasa memanjatkan doa panjang umur. Baca Juga: Doa...
Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Banyaknya film terbaru yang akan tayang di bioskop tentu memberikan beragam pilihan bagi para penonton. Salah satunya adalah film berjudul Samawa Dosamu Cintaku Selamanya,...
Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo tampaknya sedang mempersiapkan smartphone flagship terbaru dari seri Find, yaitu Oppo Find X9 Ultra. Perangkat ini kemungkinan besar akan hadir pada tahun 2026...