harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis, Jawa Barat menggelar kegiatan Coaching Clinic untuk satuan pendidikan jenjang PAUD formal dan non formal, SD dan SMP terkait pendaftaran akun Belajar.id dan optimalisasi Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) ke Platform Merdeka Mengajar (PMM).
Kegiatan Coaching Clinic berlangsung di empat titik yakni di Aula Dinas Pendidikan Ciamis, Kantor Korwil Sindangkasih, Kantor Korwil Cipaku dan Kantor Korwil Panjalu, Selasa (28/5/2024).
Kepala Dinas Pendidikan Ciamis, Erwan Darmawan mengapresiasi kepala sekolah dan guru PAUD Formal dan Non Formal, SD dan SMP atas kerja kerasnya. Kepala sekolah dan guru telah mendukung program pendidikan yang digulirkan pemerintah, terutama terkait program merdeka belajar.
“Pendidikan merupakan pondasi kemajuan suatu negara. Maju tidaknya suatu negara diukur melalui sistem pendidikannya. Pendidikan juga tumpuan harapan bagi peningkatan kualitas sumber daya manusia,” ucapnya.
Menurutnya, melalui pendidikan manusia dapat menemukan hal-hal baru yang dapat dikembangkan untuk menghadapi tantangan perkembangan zaman.
“Peningkatan kompetensi guru dan kepala sekolah tidak terlepas dari sosialisasi program-program pemerintah. Program ini dilaksanakan secara komprehensif dan berkelanjutan oleh semua pihak,” tuturnya.
Baca Juga: Kuota PPDB SMP di Ciamis, Jalur Zonasi Masih Paling Besar
Coaching Clinic Platform Merdeka Mengajar Digelar di Empat Titik Ciamis
Sementara itu, Kabid GTK Dinas Pendidikan Ciamis, Tetet Widiyanti menjelaskan, kegiatan Coaching Clinic terkait pendaftaran Belajar.id dan Platform Merdeka Mengajar (PMM) ini berlangsung di empat titik di Kabupaten Ciamis.
Adapun titik pertama diselenggarakan di Aula Dinas Pendidikan Ciamis. Peserta berasal dari satuan pendidikan jenjang PAUD Formal dan non Formal dari Korwil Kecamatan Ciamis, Baregbeg, dan Cijeungjing.
Kemudian titik kedua Coaching Clinic pendaftaran IKM digelar di Kantor Korwil Kecamatan Cipaku. Pesertanya berasal dari Kecamatan Cipaku, Jatinegara dan Kawali. Titik ketiga di kantor korwil Panjalu, pesertanya dari Kecamatan Panjalu, Lumbung dan Sukamantri.
“Lalu titik keempat itu di Korwil Sindangkasih, pesertanya dari Kecamatan Sindangkasih, Cikoneng dan Panumbangan. Kegiatannya satu hari namun beda tempat,” jelasnya.
Menurutnya, dari empat titik tersebut ada 305 peserta dari satuan pendidikan jenjang PAUD Formal dan non Formal. Adapun tujuan kegiatan Coaching Clinic ini adalah untuk menyelesaikan pendaftaran IKM ke PMM.
Baca Juga: Komisi D DPRD Ciamis Minta Disdik Tinjau Kembali Manfaat Study Tour
“Pasalnya masih ada kurang lebih 590 satuan pendidikan dari jenjang PAUD Formal dan non Formal, SD dan SMP yang belum daftar IKM ke PMM. Maka dari itu dengan adanya kegiatan ini bisa mendongkrak pendaftaran IKM ke PMM,” pungkasnya. (Feri/R7/HR-Online/Editor-Ndu)