Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita CiamisTembok Penahan Tebing dan Pagar SMP di Ciamis Ambruk, Akses Jalan Terganggu

Tembok Penahan Tebing dan Pagar SMP di Ciamis Ambruk, Akses Jalan Terganggu

harapanrakyat.com,- Tembok penahan tebing dan pagar SMP Negeri 1 Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ambruk, Minggu (14/4/2024) sore.

Baca Juga: Hati-hati dan Waspada, Bahu Jalan Provinsi di Panjalu Ciamis Longsor

Selain itu, material longsoran pun sampai menutupi badan jalan, sehingga membuat akses transportasi terganggu. 

“Karena banyaknya material yang menutupi badan jalan, mengakibatkan para pengendara motor sulit melewati jalan tersebut. Bahkan mobil tidak bisa lewat,” kata Yaya, sekitar lokasi kejadian, Minggu (14/4/2024).   

Menurutnya, tembok penahan tebing dan pagar SMP Negeri 1 Panjalu tersebut ambruk, karena kemungkinan kontur tanahnya sudah labil.

“Belum lagi ditambah guyuran hujan dengan intensitas yang tinggi,” ujarnya.

Baca Juga: Akibat Hujan Deras, Ruangan Kelas dan Kantor SDN 5 Sandingtaman Ciamis Tertimpa Longsor

Sementara untuk mengatasi agar akses jalan kembali normal, maka pemerintah desa dan Muspika Kecamatan Panjalu serta masyarakat setempat, kompak melakukan evakuasi material yang menutupi badan jalan.

“Sehingga tidak berlangsung lama akses jalan kembali bisa dilewati oleh kendaraan roda dua maupun roda empat,” katanya. 

Mengingat tembok penahan tebing dan pagar tersebut berada di depan sekolah, Yaya pun berharap kepada Pemkab Ciamis melalui  instansi  terkait, untuk segera memperbaiki.

“Terlebih akses jalan Panjalu ini ramai dilewati berbagai jenis kendaraan,” pungkasnya. (Dji/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Pengunjung pusat kuliner Alun-Alun Ciamis kecopetan

Berdesakan Ingin Salaman dengan Bupati, Pengunjung Pusat Kuliner Alun-Alun Ciamis Malah Kecopetan

harapanrakyat.com,- Antusiasme warga dalam menyambut peresmian pusat kuliner di Alun-Alun Ciamis berubah jadi petaka bagi Nenah Susanah, pengunjung dari Kelurahan Benteng, Kecamatan Ciamis, Kabupaten...
Dedi Mulyadi akan revitalisasi museum Batutulis Bogor

Kerahkan Para Ahli, Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Bakal Revitalisasi Museum Batutulis Bogor

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menegaskan komitmennya untuk merevitalisasi Museum Batutulis di Kota Bogor sebagai langkah strategis memperkuat pendidikan sejarah, khususnya bagi generasi...
Lenovo YOGA Slim 7x, Laptop Tipis Bertenaga dan Stylish

Lenovo YOGA Slim 7x, Laptop Tipis Bertenaga dan Stylish

Setelah masa pre-order yang berakhir pada 30 Juni 2024 silam, Lenovo YOGA Slim 7x kini resmi tersedia di Indonesia. Laptop Lenovo ini menarik perhatian...
Dokter kandungan di Garut Viral

Dokter Kandungan di Garut Viral, Diduga Lecehkan Pasien saat USG, Aksinya Terekam CCTV

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan pelecehan seksual oleh seorang dokter kandungan di Garut, Jawa Barat, membuat dunia medis geger. Dokter tersebut diduga melecehkan pasiennya saat menjalani...
Suzuki Eeco 2025, MPV Klasik yang Tetap Menarik

Suzuki Eeco 2025, MPV Klasik yang Tetap Menarik

Maruti Suzuki resmi memperkenalkan mobil Multi Purpose Vehicle (MPV) terbarunya di India, yaitu Suzuki Eeco 2025. Kendaraan ini membawa angin segar di segmen mobil...
Jabatan struktural kosong

124 Jabatan Struktural Kosong, Pemkab Ciamis Upayakan Pengisian Bertahap

harapanrakyat.com,- Kekosongan jabatan struktural di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis saat ini mencapai 124 posisi dari total 728 jabatan yang tersedia, mulai dari eselon IIa...