Senin, April 21, 2025
BerandaBerita JabarTabrak Truk Mogok, Pemotor Tewas di Garut

Tabrak Truk Mogok, Pemotor Tewas di Garut

harapanrakyat.com,- Seorang pengendara motor tewas di tempat usai tabrak truk mogok di Jalan Raya Cilawu, Kampung Cigasong, Desa Cilawu, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (3/4/2024).

Korban bernama Diki (27) dievakuasi ke Rumah Sakit dr Slamet Garut untuk proses identifikasi. 

Sejumlah saksi mengaku melihat korban melaju kencang. Korban diduga tidak melihat ada truk yang mogok. Motor yang dikemudikan korban pun tabrak bagian belakang truk yang mogok dengan keras.

Korban meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara dua orang yang diboncengnya mengalami luka-luka akibat kejadian kecelakaan tersebut.

“Kecelakaan lalu lintas tersebut melibatkan kendaraan sepeda motor Suzuki Satria dengan nomor polisi Z 6793 NX, menabrak truk mogok nomor polisi Z 8458 DM,” kata Ipda Adi Susilo, Kasi Humas Polres Garut, Rabu (3/4/2024).

Baca Juga: Polisi Garut Ringkus Pria Berpistol Pelaku Curanmor di Bus

Lokasi kejadian kecelakaan antara motor versus truk itu di Jalan raya Garut-Tasikmalaya. 

Menurut keterangan saksi, kecelakaan terjadi saat sepeda motor Suzuki Satria yang dikendarai oleh korban membonceng dua orang temannya bernama Yayan (42) dan juga Ajud (30).

“Ketika sepeda motor melintas di sekitar lokasi kejadian diduga dengan kecepatan tingg. Lalu menabrak bagian belakang kendaraan truk beban yang dikemudikan oleh Rohmat (28),” tambahnya.

Korban meninggal dievakuasi ke RSUD dr Slamet Garut, sementara dua korban luka dievakuasi ke Puskesmas terdekat.

“Selain menyebabkan 1 orang meninggal dunia dan 2 orang mengalami luka-luka, kedua kendaraan yang terlibat juga mengalami kerusakan. Kecelakaan juga menyebabkan kerugian materi,” tutupnya. (Pikpik/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Reaktivasi Jalur kereta Banjar-Cijulang

Wagub Erwan Sebut Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang Pangandaran Ditargetkan Selesai 2025

harapanrakyat.com,- Reaktivasi jalur Kereta Api Banjar-Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat sepanjang 82 kilometer ditargetkan selesai pada 2025. Penganggaran reaktivasi jalur kereta ini bahkan sudah...
Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...