Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Film IF, Kemampuan Melihat Teman Khayalan Masa Kecil

Sinopsis Film IF, Kemampuan Melihat Teman Khayalan Masa Kecil

Sinopsis film IF menampilkan kisah yang unik. IF menceritakan tentang kemampuan seorang gadis dalam melihat mainan-mainan sebagai teman masa kecil yang mendadak hidup. Saking menariknya, alur film Hollywood ini digadang-gadang mampu menggugah imajinasi para penonton.

Baca juga: Sinopsis The Idea of You, Kisah Cinta Ibu Tunggal dan Superstar

Sebagai informasi, film bergenre comedy-fantasy itu kabarnya telah menyelesaikan proses produksi. Bahkan, beberapa waktu lalu, tim sudah merilis sejumlah trailer berdurasi pendek. Sementara untuk jadwal penayangannya sendiri baru akan berlangsung pada 14 Mei 2024 besok di bioskop.

Meski masih harus menunggu beberapa minggu lagi, bocoran sinopsis untuk film ini sudah banyak beredar. Nah, sambil menanti perilisannya, mari kita simak terlebih dahulu sinopsis IF dan daftar pemainnya dalam artikel berikut.

Sinopsis Film IF Secara Lengkap

Bukan hal aneh lagi jika anak-anak usia balita hingga menjelang remaja memiliki mainan kesayangan. Seperti halnya boneka atau barang unik lainnya. Namun dengan usia yang bertambah, minat menghabiskan waktu luang bersama mainan seolah semakin hilang.

Tak jarang barang-barang kesayangan itu mendadak hilang, terbengkalai, bahkan terlupakan begitu saja. Lantas, pernahkan kamu berpikir jika mainan-mainan yang terbengkalai itu bisa merasakan sedih dan kesepian?

Baca juga: Sinopsis Anyone But You, Film Kisah Romansa Bea dan Ben

Topik menarik ini akan coba digambarkan dalam sebuah project film bertajuk IF. IF atau Imaginary Friends menyoroti kehidupan seorang gadis remaja bernama Bea.

Bea memiliki keunikan yang berbeda dengan gadis-gadis seusianya. Di mana ia dapat melihat sosok mainan yang dulu menjadi teman masa lalu ketika masih usia kanak-kanak. Menariknya, sejumlah mainan dalam bentuk boneka itu mendadak bisa hidup dan berbicara layaknya seorang manusia.

Tak hanya melihat mainannya saja, Bea juga mampu berkomunikasi dengan teman masa kecil dari orang-orang di sekelilingnya.

Berkat kemampuannya ini, Bea menjadi perantara para mainan untuk mengungkapkan isi hati mereka. Seperti menjelaskan bagaimana mereka bisa terbengkalai serta harapan untuk kembali pada pemiliknya di masa lalu.

Bersama The Man Upstairs, sang tetangga yang memiliki kemampuan serupa, Bea mencoba mengingatkan para pemilik mainan. Meski sulit, keduanya tetap berupaya keras mempertemukan kembali mainan dengan pemiliknya sebelum waktu habis. Mungkinkah usaha Bea dan The Man Upstairs berhasil?

Kisah Lucu di Balik Ide Film

Hal yang tak kalah menarik dari film IF adalah gagasan ceritanya. Bagaimana tidak, John Krasinski selaku pemilik ide menjelaskan jika semua alur cerita sudah ia rancang sekitar tujuh tahun lalu.

Baca juga: Sinopsis Film Migration, Animasi Petualangan Komedi Seru

Bahkan, pria 44 tahun itu mengaku jika ia sangat pribadi dalam mewujudkan setiap konsepnya. Adapun tujuan dari pembuatan film ini untuk menghibur anak-anak yang tidak boleh menonton A QUIET PLACE. Target utama dari penontonnya pun menyasar anak-anak usia 13 tahunan.

Daftar Para Pemeran IF

Merangkap sebagai produser, penulis, hingga sutradara, John Krasinski juga akan turun langsung sebagai salah satu pemeran film IF. Pemeran Jim Halpert dalam sitkom NBC itu nantinya akan beradu peran dengan sejumlah bintang papan atas Hollywood seperti:

  • Cailey Fleming (Bea atau karakter utama)
  • Ryan Reynolds (The Man Upstairs)
  • Steve Carell (Blue)
  • Fiona Shaw (Nenek Bea)
  • Alan Kim (Benjamin)
  • Maya Rudolph (Ally)
  • Liza Colon (Janet)
  • Mellanie Hubert (Wilia Winters)
  • Awkwafina (Octocat)
  • Sam Rockwell (SDog)
  • Phoebe Waller (Blossom)

Alasan Harus Menonton IF

Dari informasi sinopsis di atas, bisa kita simpulkan jika film IF memang memiliki alur yang menggugah imajinasi. Dengan menonton, kita akan pergi ke dunia fantasi yang mungkin menjadi khayalan di masa kecil.

Seperti di usia kanak-kanak dulu, sering kali kita membayangkan bahkan berharap semua mainan dapat hidup. Sehingga bisa leluasa berbicara bersama, bernyanyi, bahkan bergerak kesana kemari sesuai keinginan hati.

Ini akan menjadi sarana nostalgia akan momen-momen indah masa kecil yang mustahil kita ulang di era sekarang. Apalagi dengan pengalaman sinematik yang penuh drama berbalut komedi, membuat film ini semakin menyentuh hati.

Baca juga: Sinopsis Film Theater Camp, Camp Kumuh dengan Staff Eksentrik

Karena itu, jangan lewatkan kesempatan untuk berpetualang di dunia fantasi bersama Bea dan The Man Upstairs. Catat tanggalnya dan pastikan menyaksikan film IF pada 14 Mei 2024 mendatang di bioskop-bioskop kesayangan. Semoga informasinya bermanfaat! (R10/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...