Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita TerbaruPersamaan Reaksi Kimia, Syarat dan Wujud Zatnya

Persamaan Reaksi Kimia, Syarat dan Wujud Zatnya

Tanpa disadari reaksi kimia terjadi hampir setiap hari dalam kehidupan. Dalam keseharian, umum terjadi interaksi antara dua komponen fundamental alam semesta yaitu materi dan energi yang saling melakukan reaksi. Energi merupakan sebuah kemampuan untuk mengubah materi sedangkan materi merupakan zat untuk mengisi ruang. Setiap reaksi kimia yang terjadi, maka dapat diinformasikan dengan cara menulisnya dalam bentuk persamaan reaksi kimia. 

Baca juga: Konsep Reaksi Redoks: Reaksi Elektron, Oksigen, dan Fungsinya

Terjadinya interaksi ini merupakan kajian utama dari ilmu kimia tersebut. Dengan adanya zat apapun yang terlibat dalam interaksi, akan sulit untuk memahaminya karena terdiri dari banyak simbol. Maka dari itu, supaya lebih mudah dalam pemahamannya dinyatakan dalam bentuk persamaan reaksi.

Persamaan Reaksi Kimia Terjadi dalam Kehidupan Sehari-hari             

Persamaan interaksi merupakan persamaan dalam kimia yang menyatakan kesetaraan jumlah terlibat dalam reaksi menggunakan rumus kimia. Terdapat beberapa zat yang terlibat dalam interaksi tersebut dan juga memiliki peranan penting. Beberapa zat tersebut yaitu seperti zat pereaksi atau reaktan serta hasil reaksi atau produk. 

Interaksi ini juga bisa untuk menunjukkan hubungan antara zat kimia sebelum dan sesudah melalui reaksi. Dalam persamaan ini memiliki angka yang mendahului rumus kimia zat dan terkenal sebagai koefisien. Tidak hanya koefisien saja yang bisa menyetarakan persamaan, tetapi koefisien juga bisa menyatakan rasio sederhana dari partikel setiap zat.

Syarat

Persamaan reaksi kimia sudah sempurna apabila setara. Hal tersebut berarti jumlah atom pada ruang sebelah kanan dan kiri telah sama.

Baca juga: Cara Menentukan Orde Reaksi, Grafik, Logika dan Komparatif

Dalam membuat interaksi agar setara boleh dengan mengubah jumlah rumusnya yaitu jumlah molekul atau satuan rumus. Dipastikan tidak mengubah rumus zat-zat yang terlibat dalam interaksi. 

Hal itu karena akan mengubah hasil reaksi atau produk. Bahkan tidak hanya cuma atom yang harus sama dalam interaksi ini, bisa setara apabila telah memenuhi berbagai syarat. Berikut ini merupakan beberapa syarat persamaan dalam interaksi tersebut:

  1. Jumlah masing-masing atom sebelum dan sesudah interaksi selalu sama atau memenuhi hukum kekekalan massa. 
  2. Perbandingan pada koefisien menyatakan perbandingan mol. Tetapi bagi yang berwujud gas perbandingan koefisien menyatakan perbandingan volume apabila tekanan dan suhu sama. 
  3. Jenis unsur sebelum dan sesudah interaksi selalu sama. 
  4. Wujud zat yang terlibat dalam interaksi harus dalam tanda kurung setelah rumus. 
  5. Pereaksi dari hasil interaksi dinyatakan dengan rumus kimia yang telah benar. 

Wujud Zat

Pada persamaan reaksi yang telah sempurna atau setara tidak hanya bisa menunjukkan rumus kimia saja. Tetapi interaksi tersebut juga menunjukkan wujud zat yang terlibat. Dalam persamaan reaksi kimia tersebut memiliki singkatan-singkatan tersendiri yang menunjukkan adanya perbedaan. 

Baca juga: Reaksi Eksoterm dan Endoterm, Ini Pengertian dan Ciri-cirinya

Penting mengetahui beberapa wujud zat tersebut dengan cermat supaya mudah dalam menemukan persamaan. Berikut ini merupakan beberapa wujud zat dalam interaksi:

  • Liquid (l), merupakan zat yang berwujud atau berbentuk cair. 
  • Solid (s), merupakan zat yang berwujud atau berbentuk padat. 
  • Gas (g), merupakan wujud zat yang setiap molekulnya bergerak bebas yang bisa menempati semua volume. 
  • Aqueous (aq), merupakan zat yang berwujud atau berbentuk larutan dalam air. 

Penting Memahami untuk Menemukan Persamaan Setara

Dalam menemukan interaksi yang setara perlu menggunakan beberapa langkah tepat. Menggunakan langkah tepat juga memungkinkan untuk menghasilkan persamaan yang sesuai. Hal itu juga mendukung untuk mendapatkan jawaban akurat. 

Apabila tidak menggunakan langkah yang tepat mak sulit dalam menerapkan rumus untuk menemukan persamaan setara dan sempurna. Jawaban tepat dan setara hampir mustahil untuk ditemukan. Maka dari itu perlu untuk memahami beberapa syarat sampai wujud-wujud interaksi. 

Selain itu juga perlu cermat dan teliti dalam menuliskan interaksi supaya dapatkan hasil tepat. Apabila salah dalam menuliskan persamaan maka akan menghasilkan pemahaman yang berbeda. Dengan begitu harus benar-benar memahami cara menuliskan interaksi tersebut. 

Baca juga: Pengertian Entalpi Reaksi Kimia, Definisi, Rumus dan Jenisnya

Itulah penjelasan tentang pengertian persamaan reaksi kimia, syarat dan wujud zatnya yang penting untuk diketahui karena sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Setelah mengetahui beberapa hal yang penting dalam interaksi tersebut, bisa memudahkan untuk menemukan persamaan yang setara. Maka dari itu, perlu untuk memahami hal penting yang berkaitan dengan interaksi kimia tersebut. (R10/HR-Online)

Suzuki Eeco 2025, MPV Klasik yang Tetap Menarik

Suzuki Eeco 2025, MPV Klasik yang Tetap Menarik

Maruti Suzuki resmi memperkenalkan mobil Multi Purpose Vehicle (MPV) terbarunya di India, yaitu Suzuki Eeco 2025. Kendaraan ini membawa angin segar di segmen mobil...
Jabatan struktural kosong

124 Jabatan Struktural Kosong, Pemkab Ciamis Upayakan Pengisian Bertahap

harapanrakyat.com,- Kekosongan jabatan struktural di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis saat ini mencapai 124 posisi dari total 728 jabatan yang tersedia, mulai dari eselon IIa...
Serapan gabah petani

Target Serapan Gabah Petani 3 Juta Ton, Anggota DPR RI Rina Sa’adah: Perlu Kolaborasi

harapanrakyat.com,- Anggota Komisi IV DPR RI, Rina Sa'adah meminta perlu adanya kolaborasi dengan semua pemangku kepentingan. Upaya itu untuk mewujudkan target serapan gabah pada...
Cara Mengaktifkan eSIM di HP Android dan Solusi Jika Gagal

Cara Mengaktifkan eSIM di HP Android dan Solusi Jika Gagal

Cara mengaktifkan eSIM di HP Android terbilang cukup mudah layaknya iPhone. Sebagaimana yang kita tahu, SIM card elektronik tersebut memang bisa diterapkan di ponsel...
penggelembungan suara

Akibat Dugaan Penggelembungan Suara Pileg, KPU Garut Resmi Dipecat DKPP

harapanrakyat.com,- Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) secara resmi memecat Ketua KPU Garut, Senin (14/4/25). Pemecatan tersebut buntut adanya aduan ketidaksesuaian perolehan suara serta dugaan...
Update Terbaru Fitur Share Location Instagram Bantu Pengguna Saling Berbagi Lokasi

Update Terbaru Fitur Share Location Instagram Bantu Pengguna Saling Berbagi Lokasi

Instagram kini secara resmi menghadirkan fitur Share Location, yang memungkinkan pengguna untuk berbagi lokasi secara langsung dengan pengguna lainnya. Kehadiran fitur Share Location Instagram...