Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita CiamisKeseruan Anak-anak PAUD Mentari Belajar Kebencanaan di BPBD Ciamis

Keseruan Anak-anak PAUD Mentari Belajar Kebencanaan di BPBD Ciamis

harapanrakyat.com,- Dalam rangka mengenalkan berbagai macam bencana alam serta cara mengatasinya, anak-anak PAUD Mentari Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis mendatangi BPBD Ciamis, Kamis (25/4/2024).

Kedatangan puluhan anak-anak Paud tersebut mendapat sambutan hangat oleh anggota BPBD Ciamis. Bahkan mereka langsung memperkenalkan lingkungan kantornya..

Dari pantauan HR Online, terlihat sejumlah anak-anak, guru serta orang tua sangat antusias saat perkenalan lingkungan BPBD Ciamis, peralatan dan lainnya. Tidak hanya itu, mereka juga mendapatkan penjelasan jenis-jenis bencana alam serta simulasi.

Adapun jenis-jenis bencana alam dan simulasi tersebut, yakni simulasi gempa bumi, simulasi banjir dan cara menaiki dan menggunakan perahu saat banjir dan bencana lainnya serta penyeberangan darurat atau suspension.

Baca juga: Rawan Bencana, BPBD Ciamis Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan saat Musim Hujan

Dalam simulasi bencana, anak-anak terlihat antusias mengikuti kegiatan tersebut. Terlebih saat simulasi penyeberangan darurat, dengan peralatan dan alat pelindung diri lengkap mereka sangat sigap dan tidak ada rasa takut.

Tujuan Anak-anak PAUD Mentari Belajar Kebencanaan

Guru PAUD Mentari Litunjungsari mengatakan, tujuannya datang ke BPBD Ciamis yaitu untuk mengenalkan kepada anak-anak tentang berbagai macam bencana alam yang terjadi, lalu bagaimana cara mengatasi kalau ada bencana alam.

“Tadi kita dapat ilmu banyak sekali. Kita jadi tahu bagaimana cara simulasi menghadapi bencana alam seperti gempa yaitu kita harus melindungi kepala dan jauh dari kaca serta lain-lain,” katanya, Kamis (25/4/2024).

Menurutnya, dalam hal edukasi ini, PAUD Mentari  selain mengunjungi BPBD Ciamis tapi juga sudah melakukan kunjungan ke beberapa tempat, seperti Kantor Pemadam Kebakaran (Damkar) dan juga kantor Polisi.

“Sudah ke Damkar Ciamis dan Polres Ciamis serta tempat lainnya. Yang kita kunjungi itu sesuai dengan tema yang sedang kita bahas. Untuk sekarang tema yang kita bahas yaitu gejala alam,” tuturnya.

Baca juga: Damkar Ciamis Evakuasi Ular Sanca Kembang Sepanjang 3 Meter dari Warga

Dengan adanya kunjungan ke BPBD Ciamis ini, Litunjungsari berharap kepada anak-anak ke depannya kalau terjadi bencana alam seperti gempa semoga anak-anak tidak akan panik lagi, mereka sudah tahu bagaimana cara menghadapi saat bencana alam.

“Kegiatan ini diikuti oleh dua kelas yakni kelas A dan B, untuk kelas A usia 2 sampai 4 tahun dan kelas B usia 4 sampai 6 tahun. Kalau jumlahnya ada 22 orang, karena mungkin sebagian ada halangan dan sakit jadi yang hadir hanya 16 orang,” ungkapnya.

Kelompok Rentan Perlu Dilatih

Sementara itu, Yayan sebagai Bagian Pranata Pencarian dan Pertolongan BPBD Ciamis mengatakan, hari ini BPBD Ciamis mengedukasi rekan-rekan Ibu guru dan orang tua serta anak-anak PAUD Mentari.

“Ada tiga materi yang kami berikan dalam kegiatan edukasi ini untuk anak-anak, guru dan orang tua. Karena mereka ini merupakan kelompok rentan, sehingga harus sering dilatih,” katanya.

Adapun materi untuk anak-anak tersebut, yakni simulasi gempa, kebakaran, angin kencang dan bencana lainnya. Namun, sebelumnya mereka juga mendapatkan materi terlebih dahulu di ruangan kelas.

Setelah mendapatkan materi, lanjut Yayan, lalu ada simulasi di titik kumpul. Setelah itu, anak-anak juga mendapat pengetahuan apa itu BPBD secara singkat dan jelas.

“Lalu kami juga mengajak anak-anak untuk meninjau gudang dan logistik. Kemudian memperkenalkan peralatan-peralatan besar dalam penanganan bencana oleh BPBD Ciamis, serta kita juga perkenalkan menggunakan perahu dan lainnya,” pungkasnya. (Feri/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

AC Mobil Hanya Keluar Angin Membuat Kabin Tidak Nyaman

Perawatan mobil yang rutin sangat penting guna meminimalisir resiko kerusakan pada komponennya. Salah satu komponen pada mobil yang sering mengalami kerusakan adalah air conditioner...
Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sejarah Karnaval Indonesia dari Zaman Dahulu hingga Modern

Sebelum menjadi semeriah seperti sekarang, karnaval di Indonesia telah melalui perjalanan panjang sejak zaman dahulu hingga mencapai bentuknya saat ini. Umumnya, pelaksanaan karnaval ini...
Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition Gunakan Layar OLED

Lenovo kembali mengguncang dunia teknologi dengan merilis ThinkPad X9 Aura pada ajang CES 2025. Laptop ini membawa perubahan signifikan dalam desain dan fitur. Hal...
Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita; Cari Korban yang Lain

Lolly Kembali Ke Keluarga, Nikita: Cari Korban yang Lain

Kini Lolly kembali ke keluarga dan Nikita sudah merasa bahwa ia telah memenangkan perseteruan. Nikita Mirzani memang akhirnya sudah berhasil menjauhkan putri sulungnya dengan...
Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya Bonsai Sancang dengan Tepat, Bisa Jadi Ide Bisnis

Budidaya bonsai sancang patut Anda pertimbangkan. Hal ini mengingat tanaman bonsai masih menjadi favorit banyak orang. Banyak yang tertarik membudidayakannya, baik sebagai hobi maupun...
Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Memahami Konsep Pelepasan dan Penerimaan Elektron

Pelepasan dan penerimaan elektron merupakan bagian dari reaksi redoks yang melibatkan transfer elektron. Dalam hal ini, istilah redoks berasal dari dua konsep penting, yakni...