Momen Idul Fitri yang tinggal menghitung hari, membuat para artis sibuk mempersiapkan hampers mewah mereka. Sederet public figure tanah air mulai dari selebritas, hingga kalangan influencer sudah mulai membagikan hampers lebaran kepada kerabat lainnya.
Baca Juga: Diva Musik Krisdayanti Gagal Kembali ke Senayan, Intip THR Terakhirnya di DPR RI
Ide bingkisan khas hari raya ini memang selalu ditunggu-tunggu. Nantinya netizen akan menilai hampers terunik dan termewah dari bocoran isian di sosial media mereka.
Model Hampers Mewah Para Artis, Warnai Persiapan Lebaran 2024
Isian hampers para artis memang beraneka ragam. Netizen yang sering memantau laman sosmed pun seringkali ikut antusias di momen ini. Berikut potret hampers terunik dan termewah dari sederet artis tanah air.
Hampers Lebaran Tya Ariestya
Artis sekaligus pengusaha Tya Ariestya membagikan beberapa momen bingkisan lebarannya kepada kerabat terdekat. Set mukena cantik motif bunga-bunga, adalah tema pilihan Tya.
Setali tiga uang, Tya rupanya sekaligus mempromosikan bisnis fashionnya tersebut. Berkolaborasi dengan brand mukena ternama yaitu Belimukena, Tya merilis seperangkat alat sholat nan anggun dengan bahan mewah elegan.
“Mas Gilang Mba Shandy terima kasih ini dapet kiriman bunganya,”ucap Tya Ariestya di video Insta Storynya.
Cut Meyriska dan Roger Danuarta
Isi hampers mewah para artis selanjutnya diisi dengan tema cukup sederhana. Meskipun begitu, bingkisan lebaran ini tidak kalah bermanfaat dan pasti bermakna.
Cut Meyriska dan suami memilih tema hampers tahun ini dengan membagikan aneka kue maupun makanan ringan.
Marshel Widianto
Artis komedian Marshel Widianto juga tidak ingin ketinggalan. Sikap toleransinya terhadap kerabat artis yang beragama Muslim menginspirasinya untuk berbagi kebahagiaan.
Melalui usaha kuliner barunya, Marshel memberikan parcel yang berisi rendang dan dendeng siap makan sebagai isian hampersnya kali ini.
Kiky Saputri
Hampers mewah para artis selanjutnya, juga dimeriahkan oleh Kiky Saputri beserta sang suami. Sepaket kue lebaran bersama mukena cantik dikemas sangat elegan. Tampak kesan glamour dan hangat untuk menemani perayaan lebaran para kerabatnya.
Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar
Tema hampers kedua artis tersohor tanah air Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar kali ini cukup menggemaskan. Berbagai macam kue kering dengan packaging yang unik berkesan membuat hantaran terasa semakin spesial.
Baca Juga: Yadi Sembako Mengalami Kerugian Akibat Cek Kosong
Bogor Raincake, adalah brand pilihan bagi pasangan artis ini untuk membagikan momen lebaran kepada para koleganya.
Nia Ramadhani
Rendang menjadi salah satu hidangan wajib saat lebaran tiba. Oleh karena itu, Nia Ramadhani membagikan hampers berupa rendang dengan balutan yang cukup estetik. Momen ini diabadikan oleh para artis lainnya sebagai story di Instagram mereka.
Krisdayanti
Artis senior Krisdayanti juga tidak mau ketinggalan membagikan hadiah yang cukup mewah di momen lebaran kali ini. Hal tersebut sejalan dengan unggahan Aurel @aureliehermansyah di Instagram.
Putri pertamanya itu, memfoto hampers mewah dengan kartu ucapan tertanda sang Ibu, Krisdayanti.
“Terima kasih Gemmi dan Avo,” tuturnya dalam unggahan insta story beberapa jam lalu.
Shandy Purnamasari & Juragan 99
Seringkali memposting kemewahan dan jalan-jalan keliling dunia, kali ini Shandy beserta suami juga ikut memeriahkan kemewahan hampers lebaran para public figure.
Bocoran hampers mewahnya diunggah oleh rekan sesama artis di laman Instagram @tya-ariestya baru-baru ini. Nampak hampers buket bunga mawar merah nan cantik dan mewah menjadi pilihan bingkisan lebaran pasangan pengusaha skincare sukses ini.
Baca Juga: Kerajaan Bisnis Sandra Dewi, Tidak Hanya Mengandalkan Suami
Selain beberapa hampers mewah para artis di atas, tentunya masih banyak jenis hampers yang belum mereka spill di sosmed. Seperti milik Raffi Ahmad dan Nagita, Luna Maya, dan isi hampers artis lainnya. Berbagai rekomendasi hampers tersebut, bisa jadi inspirasi kita semua saat ingin memberikan bingkisan kepada kerabat, maupun keluarga. (R10/HR-Online)