Senin, April 28, 2025
BerandaBerita NasionalAntisipasi Krisis Pangan, Kementan Gencarkan Program Pompanisasi Lahan Tadah Hujan

Antisipasi Krisis Pangan, Kementan Gencarkan Program Pompanisasi Lahan Tadah Hujan

harapanrakyat.com,- Kementerian Pertanian (Kementan) tengah mengambil langkah proaktif dalam mengantisipasi krisis pangan dengan menggalakkan program pompanisasi lahan tadah hujan.

Baca Juga: Kementerian Pertanian Diminta Solusi Hadapi Musim Kering El Nino

Selain itu, Kementan juga menggalakkan penanaman tanaman padi gogo tumpang sisip di kebun sawit, kelapa, dan perkebunan lainnya.

Langkah tersebut merupakan bagian dari upaya Kementan untuk mengoptimalkan lahan perkebunan sebagai respon terhadap arahan Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman.

Direktur Jenderal Perkebunan Andi Nur Alam Syah menjelaskan, Ditjenbun terus berusaha menciptakan terobosan guna meningkatkan pemanfaatan lahan perkebunan. Salah satunya melalui program pompanisasi lahan tadah hujan.

“Kami terus berupaya membuat terobosan demi mengoptimalkan lahan perkebunan,” kata Andi Nur Alam Syah, Rabu (17/4/2024).

Program penanaman tanaman sela tidak hanya dilakukan di lahan sawit, tetapi juga pada lahan kelapa.

Ia menyebutkan, di Provinsi Jawa Timur misalnya, program ini tengah dilaksanakan dengan menargetkan lahan kelapa seluas 6.191 hektar untuk ditanami padi gogo.

“Program pompanisasi dan tanaman sisip atau tanaman sela harus kita optimalkan dan maksimalkan,” katanya.

Baca Juga: Tingkatkan Pendapatan Petani, Kementan Dorong Hilirisasi Pertanian Skala Rumah Tangga

Program Optimalisasi Lahan dan Pompanisasi Lahan Tadah Hujan

Selain penanaman tanaman sela, Kementan juga tengah fokus pada program optimalisasi lahan dan pompanisasi.

Menurut Andi Nur Alam Syah, ketiga kegiatan ini menjadi solusi cepat yang harus diimplementasikan bersama guna mengatasi darurat pangan.

Dalam upaya menyukseskan program ini, Kementan membuka kesempatan bagi calon petani calon lokasi (CPCL) untuk mengusulkan penanaman padi gogo di lahan perkebunan.

Hal ini bertujuan agar target penanaman padi gogo dapat tercapai sesuai dengan petunjuk operasional yang telah ditetapkan.

Lebih lanjut, Andi Nur Alam Syah juga mengajak semua pihak untuk berpartisipasi aktif dalam memperkuat ketahanan pangan nasional.

“Tentu melalui koordinasi multi pihak, kita bisa bersinergi dalam rangka merumuskan langkah-langkah strategis, untuk percepatan antisipasi darurat pangan,” tutur Andi Nur Alam Syah.

Baca Juga: Aplikasi Protan Proteksi Pertanian Hadir untuk Memudahkan Para Petani

Dengan kerjasama dan koordinasi berbagai pihak dalam menyukseskan program pompanisasi lahan tadah hujan dan tanaman sisip, Kementan berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam menjaga ketahanan pangan nasional di masa yang akan datang. (Feri Kartono/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Pergerakan Tanah Ancam Warga Sukaasih Sumedang, Akses Jalan ke Dusun Marasa Ditutup

Pergerakan Tanah Ancam Warga Sukaasih Sumedang, Akses Jalan ke Dusun Marasa Ditutup

harapanrakyat.com - Bencana pergerakan tanah kembali melanda Dusun Sukaasih, Desa Cisalak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Sumedang Jawa Barat, Sabtu (26/4/2025) malam. Jalan kabupaten yang menghubungkan...
Alves Resmi Tinggalkan Persib

Rumor Masuk Malut United, Ciro Alves Resmi Tinggalkan Persib Bandung

Ciro Alves resmi tinggalkan Persib Bandung. Informasi tersebut ia bagikan melalui media social pribadinya pada Minggu (27/4/2025). Pemain asal Brazil ini memang tak melanjutkan...
Ciro Alves

Juara BRI Liga 1 Bisa Jadi Gelar Terakhir Ciro Alves Bersama Persib Bandung

Ciro Alves, bek andalan Persib Bandung dikabarkan angkat kaki setelah musim ini selesai. Kabar tersebut sudah menjadi perbincangan sejak awal tahun 2025. Kontrak Ciro akan...
Geger! Warga Rejasari Kota Banjar Temukan Mayat Pria Mengambang di Sungai Citanduy

Geger! Warga Rejasari Kota Banjar Temukan Mayat Pria Mengambang di Sungai Citanduy

harapanrakyat.com,- Warga di Dusun Rancabulus, Desa Rejasari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, digegerkan dengan penemuan mayat yang mengambang di Sungai Citanduy. Mayat pria...
Kecelakaan di Cikoneng Ciamis, Truk Boks Tabrak Minibus

Kecelakaan di Cikoneng Ciamis, Truk Boks Tabrak Minibus

harapanrakyat.com,- Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Ciamis-Tasikmalaya tepatnya di Desa Cikoneng, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat pada Minggu (27/4/2025). Adapun kendaraan yang...
Kevin Ray Mendoza

Kevin Ray Mendoza Bawa Persib Bandung Clean Sheet pada Pekan ke-30 BRI Liga 1

Kevin Ray Mendoza berhasil membawa Persib Bandung clean sheet pada pekan ke-30 BRI Liga 1 saat bertemu dengan tim penghuni dasar klasemen, yaitu PSS...