harapanrakyat.com,- Akibat gagal menyalip, mobil bak terbuka terlibat kecelakaan dengan microbus di Desa Tambakbaya, Kecamatan Cisurupan, Garut, Jawa Barat, Minggu (14/4/24).
Berdasarkan informasi, mobil bak terbuka dengan nopol F 8372 AJ tersebut dikemudikan oleh Tanto. Sedangkan sopir mikrobus jenis elf dengan nopol Z 7873 DB bernama Dedi Herlan.
Sementara itu, akibat insiden ini, satu orang mengalami luka berat karena terjepit badan kendaraan dan lainnya mengalami luka-luka.
Baca juga: Kecelakaan Adu Banteng di Jalur Wisata Garut, Motor dan Mobil Ringsek
Kapolsek Cisurupan Iptu Asep Saepudin mengatakan, mobil bak awalnya datang dari arah Bayongbong menuju Cisurupan. Ia menduga saat melintasi jalan tikungan pengemudi malah keluar dari garis marka dan terjadilah tabrakan dengan microbus.
“Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan rusak parah,” kata Asep.
Pasca kecelakaan, lanjutnya, petugas dari unit Laka Lantas Polres Garut langsung ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi korban dan juga kendaraan yang ringsek.
Sementara itu, korban pun saat ini sudah mendapatkan penanganan medis di Puskesmas terdekat.
“Karena kecelakaan ini, arus lalu lintas dari Garut Kota menuju Cikajang dan sebaliknya sempat mengalami kemacetan. Kami juga langsung berusaha menguraikan kemacetan,” pungkasnya. (Pikpik/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)