Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TasikmalayaViral Konvoi Puluhan Ambulance Sambil Nyalakan Sirine di Tasikmalaya, Bikin Takut

Viral Konvoi Puluhan Ambulance Sambil Nyalakan Sirine di Tasikmalaya, Bikin Takut

harapanrakyat.com,- Video yang memperlihatkan konvoi puluhan ambulance sambil nyalakan sirine di Tasikmalaya, jawa Barat, viral.

Video viral tersebut rupanya terjadi pada Minggu (24/3/2024) malam. Terlihat dalam video, puluhan ambulance membunyikan sirine layaknya membawa pasien gawat darurat. Perekam video pun terdengar takut.

“Ih ini ada apa ih, takut ini ambulancenya banyak banget, kayanya ini mau jemput yang kecelakaan, soalnya masih kosong, ada apa yah?” Kata si perekam vidio.

Setelah ditelusuri, rupanya konvoi puluhan ambulance sambil nyalakan sirine tersebut dilakukan usai acara bukber dan kopi darat para sopir ambulance se-Kota dan Kabupaten Tasikmalaya.

Penjelasan Panitia Usai Viral Konvoi Puluhan Ambulance Sambil Nyalakan Sirine di Tasikmalaya

Sandi, panitia kopdar mengtakan, mengatakan, pihaknya mengadakan silaturahmi sesama driver ambulance di Rumah Sakit Hermina Tasikmalaya pada 24 Maret 2024.

“Sesudah kita silaturahmi, ternyata spontanitas anak-anak dari Driver Siaga Bersatu (DSB) dan Driver Rescue Kota Tasikmalaya (DRK) ingin keliling ke pusat Kota Tasikmalaya,” ungkapnya saat ditemui, Senin (25/3/2024).

Baca Juga: Santri Jatuh dari Lantai 3 di Lingkungan Pesantren Tasikmalaya

Sandi mengaku sudah mewanti-wanti para sopir ambulance yang konvoi untuk tidak menyalakan sirine, cukup rotator saja.

“Akhirnya berangkat, mungkin karena memang euforianya terlalu wah, ada yang bawa keluarga juga. Karena memang terlalu bersemangat, jadinya ada saling timbal balik suara sirine ambulance tersebut,” ujarnya.

Ia menegaskan, pihaknya tidak berniat untuk menggangu kenyamanan warga Tasikmalaya, apalagi menakut-nakuti.

“Kita tidak menyalahkan sirine-nya, cuma mungkin kebetulan ada yang video kita lagi dept dept (saling timbal balik sirine). Kami tidak ada niat sedikitpun untuk itu, karena kami real memang silaturahmi, kordinasi dan solidaritas,” tegasnya.

Sandi mengaku sudah menegur sopir ambulance yang konvoi sambil nyalakan sirine.

“Kita sudah tegur saudara kita yang semalam nyalakan sirine, mereka juga bilang terlalu terbawa suasana euforia, karena memang baru ini ngumpul gede di Kota Tasikmalaya,” katanya.

Sandi pun meminta maaf apabila konvoi ambulance sambil nyalakan sirine menganggu aktivitas warga Kota Tasikmalaya.

Baca Juga: Viral Mobil Tabrak Rumah Warga di Tasikmalaya hingga Jebol, Ternyata Pengemudinya Masih Belajar

“Mohon maaf semalam sedikit mengganggu aktivitas ataupun mengganggu waktu istirahatnya. Saya juga menyampaikan kita harus sadar, bahwa memang, ketika ada bunyi sirine, itu adalah pasien yang memang di dalamnya perlu segera ditangani. Maka tolong kepada siapapun hak pengguna jalan, tolong sadar terhadap ambulance. Harus bisa merasakan kalau di dalam ambulance itu menimpa sadara kita,” pungkasnya. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Pemain Asal Jerman

5 Pemain Asal Jerman Ini Siap Dinaturalisasi ke Timnas Indonesia, Siapa Saja?

Usai menggaet beberapa pemain keturunan Belanda, kini pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert akan mengeksplorasi juga pemain asal Jerman yang memiliki talenta. Akhir-akhir ini kepemimpinan Erick...
Saddil Ramdani

Ucapkan Salam Perpisahan ke Sabah FC, Saddil Ramdani Siap Merapat ke Persib Bandung?

Mantan pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani tiba-tiba memberikan kode hendak tinggalkan klub Malaysia, Sabah FC. Kode tersebut kemudian memancing respon dari gelandang Persib Bandung,...
Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Indonesia sudah resmi menjadi tuan rumah untuk ajang bergengsi Piala AFF U-23, yang akan berlangsung pada 15 hingga 31 Juli 2025. Momen penting ini...
DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...