Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Film Wish, Tayang 3 April 2024 di Disney+

Sinopsis Film Wish, Tayang 3 April 2024 di Disney+

Wish adalah salah satu film Disney. Meski Wish lebih cocok untuk anak-anak, tetapi para penggemar dewasa juga bisa menyaksikannya. Film animasi ini membawa jalan cerita seru dan animasi yang memukau.

Baca juga: Sinopsis Orion and The Dark, Kisah Mengatasi Ketakutan yang Berlebihan

Disney sangat terkenal dengan film animasinya. Salah satu yang baru saja tayang pada 2023 lalu adalah Wish.

Sinopsis Film Wish Disney

Apakah Anda salah satu dari penggemar film animasi? Jika iya, Film ini wajib penggemar saksikan. Film ini tayang perdana pada tahun 2023 lalu, tepatnya di 22 November.

Sutradara yang menggarap film animasi musikan ini adalah Chris Buck dan Fawn Veerasunthom. Chris Buck sudah berhasil menggarap berbagai film animasi populer lainnya, seperti Frozen !, II dan III, Surf’s Up, Tarzan, serta yang lainnya.

Sementara itu, Fawn Veerasunthom merupakan sutradara asal Thailand. Film ini menjadi proyek pertama yang ia garap.

Kemudian untuk penulis naskahnya, Chris Buck dan Jennifer Lee saling bekerja sama. Film ini sangat seru dengan jalan cerita yang tidak membosankan.

Menariknya lagi, animator asal Indonesia, Griselda Sastrawinata-Lemay ikut andil ke dalam proyek film ini. Ia menjadi Associate Production Designer yang membuat kostum berbagai karakter. Ia juga pernah berpartisipasi dalam Frozen, Moana dan lainnya.

Datangnya Keajaiban

Film Wish mengisahkan seorang gadis cantik berusia 17 tahun dari kerajaan Rosas bernama Asha. Ia merupakan gadis cerdas dibandingkan teman sebayanya.

Asha terkenal sebagai sosok yang ceria oleh orang-orang di sekitarnya. Ia selalu berhasil membawa suasana menyenangkan untuk semua orang di kerajaan Rosas.

Kemanapun Asha pergi, ia selalu membawa binatang peliharaan yang bernama Valentino. Valentino merupakan seekor kambing yang sudah dirawat Asha cukup lama.

Baca juga: Sinopsis Paw Patrol: The Mighty Movie, Kekuatan Anak Anjing

Suatu hari, Asha dan Valentino sedang berkeliling di hutan seperti biasanya. Mereka berjalan-jalan menikmati keindahan alam dengan ceria.

Secara tiba-tiba, Asha melihat bintang jatuh. Tanpa berpikir lama, Asha tentu saja segera membuat harapannya terhadap bintang jatuh tersebut.

Tanpa sadar, bintang jatuh yang ternyata bernama Star tersebut mengabulkan permintaannya. Star memberikan Asha sebuah bola ajaib dengan kekuatan besar.

Melalui Star, Asha bisa melakukan apapun. Ia menggunakan Star dengan baik, yakni untuk membantu orang-orang di sekitar kerajaan Rosas dengan mengabulkan permintaan mereka.

Perebutan Bola Sihir

Setelah mendapatkan bola sihir ajaib, Asha sangat bahagia. Ia selalu membantu orang-orang yang membutuhkannya di sekitar kerajaan.

Hal itu membuat masyarakat lebih sejahtera. Sihir dari bola ajaib tersebut sangat besar dan bisa mengabulkan setiap permintaan Asha.

Semua berjalan lancar hingga bola tersebut menimbulkan kecurigaan Rasa Magnifico. Ia penasaran kenapa warga kerasaan Rosas bisa hidup dengan sejahtera secara tiba-tiba.

Akhirnya, Raja Magnifico menemukan keberadaan bola sihir ajaib milik Asha. Sang Raja akhirnya merasa terancam dengan adanya kekuatan magis selain miliknya sendiri.

Baca juga: Sinopsis Film Cars, Pembalap yang Menemukan Jati Dirinya

Akhirnya, sang Raja memerintahkan prajuritnya untuk mencari dalang dari kekuatan magis tersebut. Di sinilah Asha harus berhadapan dengan Raja yang bengis untuk memperebutkan bola ajaibnya. Apakah ia bisa mempertahankan miliknya?

Pengisi Suara

Ariana DeBose menjadi pengisi suara dari tokoh utama film Wish, Asha. Ia berhasil memberikan voice over yang memukau.

Selanjutnya ada Chris Pine sebagai pengisi suara Magnifico, Alan Tudyk sebagai Valentino, Angelique Cabral sebagai Amaya, Victor Garber sebagai Sabino, Natasha Rothwell sebagai Sakina, Della Saba sebagai Benzema dan yang lainnya.

Film animasi ini juga memiliki lagu yang populer, seperti film Disney lainnya. Lagu tersebut adalah Welcome to Rosas, Wish This Is The Thanks I Get?!, This Wish (versi Reprise dan Instrumental), At All Costs, I’m A Star, Wish Knowing What I Know Now, serta A Wish Worth Making.

Film ini akan segera tayang di platform Disney+ pada 3 April 2024 mendatang. Para penggemar kartun tentu saja langsung menyambut kabar gembira ini.

Untuk bisa menyaksikannya, pengguna harus berlangganan aplikasi terlebih dahulu. Setelah itu, pengguna bisa dengan bebas mengakses berbagai film original lainnya yang tidak kalah seru.

Baca juga: Sinopsis Kung Fu Panda 4, Aksi Po Melawan Chameleon

Film Wish merupakan animasi yang menarik untuk anak-anak dengan rating 5.6/10 di IMDb. Hal itu membuatnya cocok menjadi tontonan bersama keluarga untuk bersantai. Dengan begitu, anak akan merasa senang dan para orang dewasa bisa melepas penat sejenak. (R10/HR-Online)

Saddil Ramdani

Ucapkan Salam Perpisahan ke Sabah FC, Saddil Ramdani Siap Merapat ke Persib Bandung?

Mantan pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani tiba-tiba memberikan kode hendak tinggalkan klub Malaysia, Sabah FC. Kode tersebut kemudian memancing respon dari gelandang Persib Bandung,...
Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Indonesia sudah resmi menjadi tuan rumah untuk ajang bergengsi Piala AFF U-23, yang akan berlangsung pada 15 hingga 31 Juli 2025. Momen penting ini...
DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...