Rabu, Maret 19, 2025
BerandaBerita JabarSelama Ramadan, Dinsos Kota Bandung Lakukan Penjangkauan Ratusan PPKS

Selama Ramadan, Dinsos Kota Bandung Lakukan Penjangkauan Ratusan PPKS

harapanrakyat.com – Dinas Sosial Kota Bandung melakukan penjangkauan terhadap 110 Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) di Kota Bandung, Jawa Barat. Upaya penjangkauan selama Ramadan tersebut tersebar di 25 titik rawan PMKS.

Baca Juga : Pengemis Elit Asal Jombang, Modal Kardus Bisa Tidur di Hotel Ternama di Ponorogo

Lokasi rawan tersebut, di antaranya sekitar Masjid Alun-alun Bandung, Jalan Asia Afrika, Jalan Jakarta, Jalan Gatot Subroto. Kemudian di Jembatan Cikapayang, Perempatan Antapani, dan lain sebagainya.

“Kolaborasi ini turut melibatkan berbagai instansi termasuk dengan TNI serta Polri. Alhamdulillah, membuahkan hasil positif dalam penanganan PPKS di Kota Bandung,” ungkap Kadinsos Kota Bandung, Soni Bakhtiyar, Kamis (28/3/2024).

Menurutnya, upaya penjangkauan PPKS di Kota Bandung tersebut menggunakan beragam metode. Seperti pemberitahuan melalui kendaraan dinas, penyuluhan sosial di lokasi rawan. Hingga imbauan melalui alat teknologi pengaturan lalu lintas di persimpangan jalan.

“Dari ratusan orang PPKS yang telah kita jangkau, mayoritas merupakan pengemis,” ujarnya.

Sony menuturkan, para PMKS tersebut akan mengikuti pembinaan selama 7 hari. Pembinaan tersebut, baik secara mental, fisik dan spiritual. Dengan harapan para PPKS di Kota Bandung itu tidak kembali ke jalanan untuk melakukan aktivitas PMKS.

Baca Juga : Satpol PP Razia Anak Punk dan Gepeng di Kota Banjar

“Program penjangkauan ini juga ada pemberian bimbingan fisik dan spiritual kepada PPKS. Lalu reunifikasi, reintegrasi sosial, pemberian akses layanan pendidikan dan kesehatan dasar bagi mereka yang membutuhkan,” katanya.

Penjangkauan PPKS di Kota Bandung Perlu Pendekatan Baru

Sementara itu, anggota DPRD Kota Bandung, Rendiana Awangga menilai, perlu adanya pendekatan baru, untuk mengatasi persoalan PMKS ini hingga tuntas. Mengingat belakangan ini kasus terkait kesejahteraan sosial tersebut kembali marak di Kota Bandung.

Ia menuturkan, penertiban sudah terlaksana tidak pernah menyelesaikan masalah PPKS di Kota Bandung. Sehingga harus menjadi perhatian serius pemerintah dan juga aparat keamanan.

Selain itu, pihaknya juga menuturkan banyak aspirasi dan aduan yang ia terima dari masyarakat terkait fenomena PPKS tersebut. Oleh karena itu, ia mendorong sinergitas semua pihak untuk bisa berkontribusi dalam menyelesaikan persoalan PPKS hingga ke akarnya.

Hayu urang babarengan (mari bersama-sama) kita mencari solusi agar permasalahan PPKS di Kota Bandung ini, bereskan hingga akar permasalahannya,” ucapnya. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Jalan Raya Cipatujah

Baru 4 Hari Diperbaiki Gorong-gorong di Jalan Raya Cipatujah Tasikmalaya Amblas Lagi

harapanrakyat.com,- Gorong-gorong di Jalan Raya Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, baru diperbaiki empat hari kini sudah rusak lagi, Selasa (18/3/2025). Akibat rusaknya gorong-gorong di jalan...
efisiensi belanja daerah

RPH dan ISMAHI Jabar Soroti Implikasi SE Mendagri Soal Efisiensi Belanja Daerah

Ruang Pergerakan Hukum dan Ikatan Senat Mahasiswa Hukum Indonesia (ISMAHI) Jabar soroti masalah kedudukan dan implikasi Surat Edaran (SE) Menteri Dalam Negeri mengenai efisiensi...
Pergerakan Tanah di Sumedang

Pergerakan Tanah di Sumedang Mengkhawatirkan, Wabup Tinjau Lokasi Bencana

harapanrakyat.com,- Pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, tepatnya di RT 03 RW 07, Desa Wargaluyu, Kecamatan Tanjungmedar, terus bergerak sehingga kondisinya semakin mengkhawatirkan, Selasa...
Cara Mudah Atasi Swipe Up iPhone Tidak Berfungsi

Cara Mudah Atasi Swipe Up iPhone Tidak Berfungsi

Tak sedikit pengguna yang merasa jengkel ketika menemui masalah swipe up iPhone tidak berfungsi. Tidak mengherankan karena masalah tersebut membuat pengguna kesulitan mengoperasikan gadget...
Nikita Mirzani di Rutan

Besuk Nikita Mirzani di Rutan Bawa Roti Jabrik, Kunjungan Razman Ditolak

Kuasa hukum Vadel Badjideh, Razman Arif Nasution mendadak rapatkan barisan ke Nikita Mirzani. Dulu jadi musuh, kini pengacara berdarah batak itu tiba-tiba berbaik hati...
Saham Yupi Indo Jelly Gum Sudah Gencar Ditawarkan, Segini Kisaran Harganya

Saham Yupi Indo Jelly Gum Sudah Gencar Ditawarkan, Segini Kisaran Harganya!

Saham Yupi Indo Jelly Gum sudah resmi melakukan penawaran ke publik pada 17 hingga 19 Maret 2025 ini. Mereka sudah siap bersaing dalam penjualan...