Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisMayat Wanita Tanpa Identitas Ditemukan di Bendung Manganti Ciamis

Mayat Wanita Tanpa Identitas Ditemukan di Bendung Manganti Ciamis

harapanrakyat.com,- Seorang petugas jaga Bendung Manganti, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, Jawa Barat, menemukan sesosok mayat wanita tanpa identitas, Sabtu (30/03/2024) pagi tadi.

Kondisi mayat usia kisaran 40 tahunan itu, ditemukan sudah membusuk, dengan ciri ciri menggunakan baju berwarna merah.

Tim gabungan relawan pun langsung bergerak untuk melakukan evakuasi mayat yang menyangkut di pintu 4 wilayah Jawa Barat.

Baca Juga: Korban Tenggelam di Sungai Citanduy Banjar Ditemukan Penambang Pasir Sudah tak Bernyawa

Setelah mengevakuasi, tim Inafis Polres Ciamis pun langsung memeriksa jasad wanita tersebut di lokasi bendung Manganti.

Kapolsek Lakbok Iptu Suripno melalui anggota Aipda Bani Martin, membenarkan adanya penemuan mayat wanita tanpa identitas di lokasi bendung Manganti.

“Penemuan mayatnya tadi sekitar pukul 07.30 WIB, oleh petugas piket bendung Manganti,” katanya Sabtu (30/3/2024).

Lanjutnya menambahkan, bahwa saat itu petugas melihat ada sosok mayat berbaju merah di sela-sela tumpukan sampah yang berada di pintu 4 bendung Manganti.

“Pintu 4 ini masuk ke wilayah Jawa Barat,” katanya menambahkan.

Setelah tim Inafis Polres Ciamis melakukan pemeriksaan, tidak ditemukan identitas korban. Selain itu juga, tidak terdapat adanya tanda-tanda kekerasan di jasad korban tersebut.

Karena warga lain juga tidak ada yang mengenalinya, maka korban dimakamkan di TPU dekat bendung Manganti.

“Itu hasil dari kesepakatan bersama dengan pemerintah setempat. Ya mengingat mayat wanita tanpa identitas tersebut sudah dalam kondisi membusuk,” terangnya.

Baca Juga: Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Sungai Cimanuk Garut, Diduga Tewas Tak Wajar

Sebelumnya, tersiar kabar salah seorang warga sempat merekam jasad mengapung di sungai Citanduy.

Namun saat itu sang perekam merasa ketakutan, sehingga ia meninggalkannya. Sedangkan video hasil rekamannya tersebut ia sebarkan kepada teman-temannya, hingga tersebar di beberapa grup WhatsApp. (Suherman/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...
Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H permohonan kartu pencari kerja di Mall Pelayanan Publik (MPP) terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, meningkat....
Telaga Biru Nila Majalengka

Telaga Biru Nila Majalengka, Spot Wisata Instagramable yang Lagi Hits

harapanrakyat.com,- Majalengka, Jawa Barat, kini memiliki destinasi wisata yang tengah populer, yaitu Telaga Biru Nila. Tempat ini sedang viral dan menjadi pilihan banyak orang...
Lisa Mariana Ridwan Kamil

Sadar Diri, Lisa Mariana Sebut Tak Pantas Disandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

harapanrakyat.com,- Lisa Mariana belakangan ini menjadi sorotan publik setelah pengakuannya soal hubungan spesial dengan Ridwan Kamil. Pengakuannya itu menuai beragam reaksi dari netizen, banyak...