Kamis, April 24, 2025
BerandaBerita TasikmalayaJelang Ramadhan, Umat Muslim di Tasikmalaya Lakukan Tradisi Nyekar ke Makam

Jelang Ramadhan, Umat Muslim di Tasikmalaya Lakukan Tradisi Nyekar ke Makam

harapanrakyat.com,- Menjelang bulan suci ramadhan, umat islam di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat melakukan tradisi nyekar atau ziarah ke makam anggota keluarganya yang meninggal. 

Ruhimat, salah satu warga mengatakan, ia sengaja datang ke tempat pemakaman umum Kudang, Kecamatan Singaparna untuk mendoakan arwah keluarganya yang sudah tiada. 

Selain membaca ayat suci Al Quran dan Sholawat, ia juga membersihkan makam dari rumput, ilalang yang tumbuh liar dan menaburkan bunga. 

Baca juga: Prof Muradi Ziarah ke Makam Pendiri Unsil Tasikmalaya

“Iya tradisi ini biasa kita lakukan sebelum memasuki bulan ramadhan,” katanya, Minggu (10/3/24). 

Ruhimat menambahkan, keluarganya masih memegang tradisi ziarah. Begitu juga sebagian besar umat islam di Tasikmalaya. 

Apalagi, lanjutnya, ia sudah sejak kecil setiap menjelang bulan puasa selalu melakukan hal tersebut. 

Dengan berziarah, kata Ruhimat, mengingatkan bahwa semua makhluk hidup di muka bumi ini akan meninggal dunia dan menghadap Allah SWT. 

“Iya maknanya memang agar jadi pengingat, bahwa kita yang masih hidup juga bakal meninggal dunia. Segala perbuatan kita akan dipertanggungjawabkan nanti di akhirat,” pungkasnya. (Apip/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

harapanrakyat.com,- Masyarakat Dusun Cikawung, Desa Sindangsari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, menggelar syukuran pembangunan jalan. Hal itu sebagai bentuk ungkapan terima kasih warga dan momentum...
Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

harapanrakyat.com,- Setelah menyelesaikan tahapan rekapitulasi dan rapat pleno, KPU Kabupaten Tasikmalaya, kini tinggal melakukan penetapan paslon Bupati Tasikmalaya yang meraih suara terbanyak. Namun hal...
Tiga Terowongan Kereta Api

Tiga Terowongan Kereta Api Peninggalan Belanda di Pangandaran Jadi Cagar Budaya

harapanrakyat.com,- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menetapkan tiga terowongan kereta api peninggalan Belanda di jalur Banjar-Cijulang, yakni Terowongan Hendrik, Juliana, dan...
Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar terancam hukuman 12 tahun setelah tertangkap karena narkoba. Ini bukanlah kali pertama Fachry Albar tersandung kasus obat terlarang. Aktor Indonesia ini rupanya...
Format Baru SEA Games

Bermain Lebih Sedikit, Format Baru SEA Games 2025 Untungkan Tuan Rumah Thailand?

Pesta olahraga SEA Games 2025 akan segera berlangsung pada Agustus 2025. Sayangnya format baru SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola putra dinilai lebih...
Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

harapanrakyat.com,- Selalu terdampak banjir, warga Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat minta BBWS turun tangan. Mereka harap ada pembangunan tanggul 6,5 kilometer...