Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruHP Samsung Galaxy F15 5G, Hadir Membawa Baterai 6000 mAh

HP Samsung Galaxy F15 5G, Hadir Membawa Baterai 6000 mAh

Samsung Galaxy F15 5G merupakan salah satu ponsel Samsung terbaru untuk India. Sesuai dengan namanya, HP ini mengisi lini F Series Samsung di negara Anak Benua tersebut. spesifikasi HP Galaxy F15 5G sebenarnya mirip dengan Galaxy A15.

Baca Juga: Samsung Galaxy Tab Active 5 Rilis di Amerika Serikat, Kapan ke Indonesia?

Desain Galaxy F15 5G ini pun mirip dengan Galaxy A15 yang telah rilis secara global. Bagian depannya terlihat mulus dengan poni kecil di tengah atas layar sebagai tempat kamera. Sedangkan bagian belakangnya terdapat tiga kamera model boba yang tersusun ke bawah.

HP Samsung Galaxy F15 5G dan Spesifikasi

Galaxy F15 5G menggunakan layar jenis Super AMOLED yang pastinya berkualitas. Layar tersebut berukuran 6,6 inci dengan refresh rate 9 Hz dan sudah menawarkan resolusi Full HD +. Sementara itu, tingkat kecerahan layar tersebut maksimal mampu mencapai hingga 800 nits.

Kamera

Beralih pada sektor kameranya yang cukup menarik, baik kamera depan maupun belakang. Untuk kamera depan atau selfie beresolusi 12 MP. Kamera tersebut sudah mampu merekam video dengan kualitas tinggi hingga 1080p@30FPS.

Kemudian terdapat 3 kamera belakang, mulai dari kamera utama beresolusi 50 MP. Lalu kamera ultra wide yang beresolusi 5 MP dan kamera makro dengan resolusi 2 MP. Kamera belakang tersebut mampu merekam video 1080p@30fps dan memiliki fitur LED flash, HDR, hingga panorama.

Performa Samsung Galaxy F15 5G

Beralih pada performanya, HP ini menggunakan chipset Dimensity 6100 plus dari MediaTek. Kemudian menjalankan sistem operasi atau OS Android 14 dengan One UI 6. Dengan sistem operasi tersebut maka pengguna bisa menjalankan berbagai aplikasi dalam waktu bersamaan.

Baca Juga: Samsung Galaxy Xcover 7 Muncul di CES, Spesifikasinya Keren

Untuk baterainya sangat mumpuni karena menawarkan kapasitas 6000 mAh. Klaimnya, baterai tersebut bisa bertahan selama 128 jam untuk memutar musik dan 25 jam untuk video. Dengan begitu maka pengguna bisa memakai HP dengan bebas sepanjang hari.

Galaxy F15 vs Redmi 13C 5G

Sama-sama menggunakan chipset Dimensity 6100+, Redmi 13C 5G bisa menjadi pesaing Samsung Galaxy F15 5G. Dari layarnya, F15 menggunakan super AMOLED sedangkan Redmi 13C menggunakan IPS LCD. Ukuran layar Redmi 13C sedikit lebih besar, yaitu 6.74 inci.

Sementara dalam hal fotografi, keduanya sama-sama memiliki kamera utama 50 MP. Akan tetapi untuk kamera depannya berbeda, Galaxy F15 beresolusi 12 MP sedangkan Redmi 13C 5 MP. Kamera dari kedua ponsel ini juga bisa merekam video hingga kualitas 1080p@30fps.

Untuk baterainya, F15 5G lebih unggul dengan baterai kapasitas 6000 mAh. Sebab kapasitas baterai Redmi 13C 1000 mAh lebih kecil yaitu berkapasitas 5000 mAh. Untuk harga Galaxy F15 5G yaitu 15.999 Rupee sedangkan Redmi 13C 5G 10.998 Rupee.

Baca Juga: HP Samsung Lipat, Desain Premium Nyaman di Genggaman

HP Samsung Galaxy F15 5G tentu sangat menarik dengan layar berjenis super AMOLED. Apalagi ponsel ini juga menggunakan chipset Dimensity 6100 dan membawa baterai 6000 mAh. Pengguna pastinya bisa menggunakan ponsel ini dengan nyaman dan puas. (R10/HR-Online)

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...