harapanrakyat.com,- Gempa Bumi 6,2 Magnitudo mengguncang Boltim (Bolaang Mongondow Timur), Provinsi Sulawesi Utara, Kamis (14/3/2024) dini hari, pukul 01.56 WIB. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika mencatat gempa yang terjadi tidak berpotensi tsunami.
Baca Juga: Video Gempa Bumi 9,8 Magnitudo Guncang Wilayah Lampung Selatan tidak Benar, Begini Faktanya!
Mengutip dari laman BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika), gempa yang mengguncang Boltim 6,2 Magnitudo dengan kedalaman 10 kilometer.
Sedangkan, untuk lokasi gempa berada pada koordinat 125,24 BT (Bujur Timur), dan 0,21 LS (Lintas Selatan).
Hingga saat ini pihak BMKG belum melaporkan secara detail mengenai pemicu serta dampak yang timbul terhadap masyarakat akibat bencana gempa bumi 6,2 Magnitudo itu.
BMKG juga mengimbau agar masyarakat di Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara tidak panik. Tetap tenang dan jangan sampai terpengaruh oleh isu yang tak bisa dipertanggung jawabkan kebenarannya.
Dalam waktu dekat pihak BMKG pun akan menganalisa secara menyeluruh dan akan melaporkannya kepada DPRD Jawa Barat.
Baca Juga: Warga Sumedang Terdampak Gempa Bumi Dapat Dana Stimulan dari Pemerintah
Untuk mendapatkan informasi mengenai hasil analisa resmi dari BMKG, masyarakat bisa menghubungi langsung pihak BMKG. Atau bisa juga mengaksesnya melalui aplikasi daring BMKG berbagai. (Eva/R3/HR-Online)