harapanrakyat.com – Mengurai kemacetan, Pemkot Bandung, Jawa Barat, melakukan pengerjaan sodetan akses simpang Jalan Gedebage Selatan menuju Masjid Raya Al Jabbar.
Baca Juga : Atasi Kemacetan Lalu Lintas di Kota Bandung, Perbaiki Moda Transportasi Umum
Ketua DPRD Kota Bandung, Tedy Rusmawan berharap, dengan perluasan akses jalan simpang Gedebage tersebut, maka dapat mengurangi kemacetan. Mengingat akses menuju Masjid Raya Al Jabbar sempit, sehingga manuver kendaraan cukup sulit dan akhirnya menimbulkan kemacetan.
“Dengan upaya pelebaran akses jalan simpang ini, maka potensi kemacetan bisa cepat teratasi. Rencananya pengerjaan proyek sodetan simpang Jalan Gedebage ini, akan rampung sekitar tiga bulan ke depan,” ungkapnya, Sabtu (30/3/2024).
Menurutnya, berdasarkan informasi yang ia terima, tahap pertama pengerjaan sodetan tersebut akan memakan waktu sekitar tiga bulan.
Selain itu, simpang Jalan Gedebage tersebut juga akan menjadi akses alternatif menuju kawasan lainnya sekitar Masjid Raya Al-Jabbar. Seperti menuju Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Mengingat berbagai infrastruktur tersebut menjadi destinasi atau daya tarik masyarakat. Terutama di saat perbaikan akses jalan exit tol KM 149 akan segera dilakukan.
Baca Juga : Kurangi Tingkat Kemacetan Lalu Lintas di Kota Bandung, Pemerintah Siapkan Langkah Baru
“Kami terus memantau perkembangan terkait exit tol KM 149. Pengerjaan perbaikan itu setelah proses lelang Kementerian PUPR. Mudah-mudahan pengerjaannya bisa terlaksana pada Juni, dengan waktu pengerjaan paling lama delapan bulan,” katanya.
Tedy juga mengimbau masyarakat dan wisatawan yang ingin mengakses Masjid Raya Al-Jabbar, agar mengikuti setiap aturan kebijakan yang berlaku. Salah satunya dengan tidak menggunakan akses Jalan Cimincrang. Melainkan mengarahkan kendaraannya ke akses Jalan Pendamping Stadion GBLA, Rancabolang, dan Jalan Gedebage Selatan.
“Kami berharap wisatawan dari wilayah Bandung Raya yang akan menuju Masjid Raya Al-Jabbar, untuk menggunakan kendaraan biasa saja. Atau bisa naik kereta api dengan titik pemberhentian di Stasiun Cimekar atau Stasiun Gedebage,” ucapnya. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)