Sabtu, April 26, 2025
BerandaBerita TerbaruDede Sunandar Didiagnosa Infeksi Paru-Paru, Tubuh Makin Lemah

Dede Sunandar Didiagnosa Infeksi Paru-Paru, Tubuh Makin Lemah

Dede Sunandar didiagnosa infeksi paru-paru menjadi kabar kurang menyenangkan. Khususnya untuk para pelawak dan dunia hiburan pada umumnya. Artis Indonesia ini mengungkapkan kabar tersebut saat mengisi sebuah talk show TV swasta.

Baca Juga: Kiki Amalia Melahirkan Anak Pertama di Usia 42 Tahun

Ia mengaku jika penyakit yang dokter katakan tersebut menjadi satu tantangan serius dalam hidupnya.

Dede Sunandar Didiagnosa Infeksi Paru-Paru oleh Dokter

Dede Sunandar mengejutkan publik tanah air dengan kabar diagnosa dokter perihal kesehatannya. Infeksi paru-paru bukanlah kondisi yang sepele. Bahkan, Dede sendiri menceritakan awal mula penyakit tersebut terdeteksi. 

Saat itu, Dede merasakan ada yang salah dengan tubuhnya. Bahkan, ketidak beresan tersebut tetap ia rasakan meskipun rutin berolahraga juga mengonsumsi vitamin maupun susu. 

Ia tetap berusaha menjaga kondisi kesehatan tersebut agar sakit yang ia derita cepat membaik. Namun, hal tersebut nyatanya belum ia rasakan.

“Niat hati pengen berat badan naik, eh gak taunya tetep gak naik walau sudah minum vitamin sama susu. Malah makin engap,” ujarnya.

Konsultasi

Dalam usahanya untuk menemukan solusi, awalnya Dede meyakini bahwa gejalanya hanya sekadar batuk biasa. Namun, setelah menjalani pemeriksaan oleh dokter umum, informasi yang dokter berikan menimbulkan kekhawatiran mengenai kondisi paru-parunya. 

Dokter menyarankan supaya Dede berkonsultasi dengan ahli paru-paru. Sebab, ada tanda-tanda masalah lebih serius.

“Dokter umum menyampaikan, ‘Sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter spesialis paru, sepertinya ada permasalahan yang berbeda di paru-paru Anda’,” ungkap Dede.

Hasil konsultasi bersama dokter spesialis menegaskan bahwa Dede Sunandar mengidap infeksi paru-paru. 

Baca Juga: Wulan Guritno Gugat Sabda Ahessa Secara Perdata

Meskipun sudah ada petunjuk untuk mengikuti pengobatan dengan obat yang dokter resepkan, Dede mengakui sering mengabaikan jadwal minum obat tersebut. Bahkan sampai pada keputusan untuk tidak melanjutkan konsumsinya.

Ketidakpatuhan Dede terhadap rencana pengobatan yang telah dokter sarankan menjadi tantangan tambahan dalam proses penyembuhannya.

Walaupun telah berlalu empat bulan sejak menerima diagnosis infeksi paru-paru, Dede mengungkapkan bahwa kondisi tubuhnya semakin melemah. Sehingga, kerap menimbulkan rasa sakit ketika bernapas. 

“Sudah empat bulan yang lalu saya diberi tahu. Tapi semakin waktu berlalu, rasanya semakin sulit berjalan, terutama naik tangga,” kata Dede.

Mengonsumsi Obat-obatan

Situasi Dede Sunandar didiagnosa infeksi paru-paru saat ini, ia mengakui bahwa tetap secara teratur mengonsumsi obat. Namun ada beberapa kali ketika ia melewatkan jadwal minumnya.

“Sebenarnya, untuk penyakit paru-paru ini bisa teratasi, asalkan kita rutin minum obatnya setiap pagi,” tambahnya.

Dede sendiri kini mengungkapkan bahwa ia masih menjalani perawatan secara teratur dan terus memeriksakan kondisinya ke dokter. 

Meskipun begitu, tidak ada kegiatan yang harus benar-benar ia kurangi, kecuali untuk menjauhi asap rokok dan aktivitas lari.

“Saya merasa sesaknya berkurang, kontrol setiap dua minggu sekali. Tapi mengenai aktivitas, semuanya tergantung pada kondisi tubuh dan nasihat dokter,” ujar Dede.

“Pantangan merokok dan harus menjauhi asap, serta tidak melakukan olahraga lari karena dapat mempengaruhi pernapasan,” tambahnya.

Baca Juga: Bubah Alfian ke JFC Akan Gandeng Dua Artis Go International

Berita mengenai Dede Sunandar didiagnosa infeksi paru-paru menjadi perhatian utama. Sehingga, memberikan wawasan lebih mendalam mengenai rintangan yang ia hadapi. Selain itu, juga betapa pentingnya untuk mematuhi rencana pengobatan yang para profesional kesehatan rekomendasikan. (R10/HR-Online)

marshmallow babi

Cegah Peredaran, Pemkot Cimahi Tarik Marshmallow Terindikasi Mengandung Unsur Babi

harapanrakyat.com – Pemkot Cimahi, Jawa Barat, memerintahkan semua toko modern yang menjual sembilan produk marshmallow terindikasi mengandung unsur babi segera ditarik. Baca Juga : Terkait...
KONI All Star Tasikmalaya

KONI All Star Tasikmalaya Siap Hadapi Persib Legend, Masyarakat Bisa Nonton Gratis Langsung di Lapangan

harapanrakyat.com,- KONI All Star Tasikmalaya berisap akan menghadapi Persib Legend, yaitu Robby Darwis dan kawan-kawannya di Lapangan Dedes, Desa Cikunir, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya,...
Calon Pelanggan Baru PDAM

Calon Pelanggan Baru PDAM Tirta Anom Kota Banjar Harus Kenali Layanan dan Fasilitas Perumdam

harapanrakyat.com,- Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat, melakukan sosialisasi terkait layanan dan fasilitasi kepada calon pelanggan baru PDAM di...
Mobil Listrik Jetour X20e Kemungkinan Hadir di Indonesia Tahun Ini

Mobil Listrik Jetour X20e Kemungkinan Hadir di Indonesia Tahun Ini

Mobil listrik Jetour X20e jadi perhatian. Kehadiran Jetour X20e, mobil listrik terbaru dari Jetour, tengah menjadi sorotan dan dinanti banyak kalangan. Peluncurannya di pasar...
Cara SMPN 4 Pamarican Ciamis Siasati SE Larangan Siswa Bawa Kendaraan ke Sekolah, Siapkan Angkutan Antar Jemput

Cara SMPN 4 Pamarican Ciamis Siasati SE Larangan Siswa Bawa Kendaraan ke Sekolah, Siapkan Angkutan Antar Jemput

harapanrakyat.com,- Dalam melaksanakan Surat Edaran (SE) Bupati Ciamis, Jawa Barat, terkait larangan siswa membawa kendaraan ke sekolah, pihak SMPN 4 Pamarican, yang ada di...
Partisipasi Pemilih PSU

Partisipasi Pemilih PSU di Tasikmalaya Turun 5 Persen, Kata KPU Ini Penyebabnya

harapanrakyat.com,- Tingkat partisipasi pemilih PSU (Pemungutan Suara Ulang) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, menurun 5 persen. Berbeda saat Pilkada 2024, tingkat partisipasi mencapai 68...