Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita Banjar67 Warga Banjar Terjangkit DBD, 2 Anak Meninggal Dunia

67 Warga Banjar Terjangkit DBD, 2 Anak Meninggal Dunia


harapanrakyat.com,- Kasus demam berdarah dengue (DBD) di Kota Banjar, Jawa Barat, terus mengalami lonjakan signifikan. Sampai Maret 2024, jumlah warga Banjar yang terjangkit DBD mencapai 67 kasus.

Baca Juga: Lagi, Seorang Anak di Kota Banjar Terkena DBD

Dari jumlah itu, 2 anak dilaporkan meninggal dunia karena serangan virus yang diakibatkan gigitan nyamuk Aedes Aegypti tersebut.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kota Banjar Ika Rohantika, mengatakan, tercatat kasus DBD sampai 6 Maret 2024 mencapai 51 kasus.

Warga Banjar yang terjangkit DBD terus bertambah sebanyak 16 kasus sampai 18 Maret 2024. Sehingga jumlah keseluruhan mencapai 67 kasus.

“Laporan dari 6 Maret sampai sekarang bertambah 16 kasus DBD. Total jadi 67 kasus, dua orang anak SD meninggal dunia pada Januari dan Februari,” ujar Ika, Selasa (19/3/2024).

Ika menyebut, kasus DBD pada awal tahun 2024 meningkat signifikan dibanding dengan tahun 2023 yang hanya 53 kasus.

“Jumlah kasusnya meningkat tahun lalu hanya ada 53 kasus. Awal tahun ini sampai dengan bulan Maret sudah mencapai 67 kasus,” katanya.

Menurut Ika, meningkatnya kasus DBD tersebut karena sekarang ini tengah memasuki musim penghujan. Banyaknya genangan air menimbulkan muncul bibit-bibit nyamuk atau jentik. 

DBD juga tidak hanya terjadi saat musim hujan. Mengingat pada musim kemarau pun banyak ditemukan jentik nyamuk.

Ika mengimbau kepada masyarakat untuk menggencarkan pemberantasan sarang nyamuk atau PSN serentak dengan gerakan 3 M.

“Apabila terdapat anak-anak mengalami gejala demam panas kami imbau untuk segera dibawa ke Puskesmas. Guna memastikan penyakitnya dan mendapat penanganan lebih lanjut,” ucapnya. (Muhlisin/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...