harapanrakyat.com – Sebuah video amatir dugaan penganiayaan di Kota Cimahi, Jawa Barat, viral di media sosial. Dalam tayangan video, seorang laki-laki memukul teman wanitanya hingga terkapar. Lokasi kejadian itu berada di Jalan Swadaya I, RT 02/06, Setiamanah, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi. Kini polisi pun memburu keberadaan pelaku berinisial R (23) yang merupakan warga Ledeng, Kota Bandung.
Baca Juga : Hanya Beda Pilihan Capres, Seorang Anak Tega Aniaya Ortu di Palembang hingga Babak Belur
Dalam tayangan video itu, dugaan penganiayaan tersebut terjadi pada Senin (19/2/2024) sore. Korban RY (19), mendapatkan pukulan tepat di wajahnya. Akibatnya korban pun langsung terkapar. Beruntung, ketika kejadian korban menggunakan helm sehingga tak terjadi benturan pada belakang kepalanya.
“Polres Cimahi sudah menerima laporan telah terjadi dugaan tindak pidana penganiayaan di wilayah Pojok Tengah,” ucap Kasi Humas Polres Cimahi, Iptu Gofur Supangkat, Kamis (22/2/2024).
Menurut Gofur, kronologi dugaan penganiayaan tersebut berawal ketika pelaku yang merupakan pacar korban mengajak korban untuk pergi ke sebuah kontrakan. Ajakan itu setelah pelaku mengantar korban menemui anaknya yang sedang bersama mantan suami korban.
“Setelah korban bertemu anaknya, pelaku mengajak korban ke rumah kos korban. Setibanya di sana, mereka terlibat cekcok. Pelaku kemudian menendang korban dan memukul wajah korban sebelah kiri. Kemudian pelaku membawa handphone korban,” katanya.
Kemudian, korban pun mencari keberadaan pelaku untuk mengambil handphone-nya dan berhasil bertemu dengan pelaku di lokasi kejadian dugaan penganiayaan yang terekam video amatir. Korban pun meminta handphone miliknya, namun pelaku tidak menyerahkannya.
Baca Juga : Pedagang Rujak Dirujak Kernet Elf di Garut, Gegara Uang Kembalian
“Setelahnya, pelaku melakukan dugaan penganiayaan kembali dengan memukul menggunakan kepalan tangan ke wajah korban. Kemudian ke bagian bibir kanan yang mengakibatkan korban jatuh dan pingsan,” ujar Gofur.
Korban Dugaan Penganiayaan Alami Luka Lebam
Akibat perbuatan pelaku itu, kata Gofur, korban menderita luka lebam di bagian wajah kiri dan luka robek pada bibir kanan atas.
“Selanjutnya, korban membuat laporan kejadian dugaan penganiayaan ini ke Polsek Cimahi untuk pengusutan lebih lanjut,” kata Gofur.
Saat ini aparat kepolisian telah memeriksa para saksi yang ada di lokasi kejadian sebagai langkah penyelidikan awal, termasuk memeriksa korban. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)