Profil Muhammad Adhiyat merupakan aktor cilik yang akan bermain dalam film Dilan 1983: Wo Ai Ni. Dilan 1983 merupakan prekuel dari trilogi film Dilan yang sukses besar di bioskop. Artis Indonesia ini akan memerankan karakter Dilan ketika masih duduk di bangku Sekolah Dasar.
Memerankan karakter utama, Adhiyat mengaku ia senang terlibat dalam film ini.
“Waktu diinfokan jadi Dilan, aku seneng banget,” katanya. Ia juga akan berakting dengan artis lain seperti Malea Emma, Ferdinand, Gracella Abigail, Muzakki Ramadhan, dan lainnya.
Baca Juga: Profil Marsha Timothy, Berperan Jadi Sari dalam Film Kang Mak
Adhiyat juga mengaku ada sedikit tekanan karena bakal berperan sebagai karakter utama. Namun berkat bantuan Fajar Bustomi dan lainnya, ia merasa lebih tenang.
“Pasti ada sedikit pressure ya. Tapi ada bantuan dari om Fajar dan yang lain alhamdulIllah jadi sedikit tenang,” ungkapnya lagi.
Profil Muhammad Adhiyat, Aktor Cilik yang Berbakat
Karena menjadi sang pemeran utama, tentu membuat para penggemar pun tertarik dengannya. Bahkan tidak sedikit orang yang mencari profil dan biodata untuk mengenalnya lebih dekat. Oleh karena itu, berikut akan kita bahas secara singkat mengenai profil sang aktor satu ini.
Muhammad Adhiyat sebenarnya memiliki nama lengkap Muhammad Adhiyat Abdulkadir. Ia lahir di Bekasi pada 28 Februari tahun 2011 silam dan memeluk agama Islam. Ia merupakan anak dari pasangan Andyanto Prasetyawan dan juga Lidya Alsagaff.
Adhiyat bukan anak tunggal, ia memiliki dua orang adik laki-laki bernama Elang dan Hero. Ia terkenal sebagai aktor cilik berbakat yang sudah membintangi beberapa judul film. Selain sebagai aktor, ternyata ia juga seorang presenter atau pembawa acara dan model.
Profil Muhammad Adhiyat Tentang Perjalanan Kariernya
Adhiyat mengawali perjalanan kariernya di dunia akting sejak ia masih berusia 7 tahun. Saat itu ia membintangi film Pengabdi Setan dan memerankan sang anak bungsu yaitu Ian. Film tersebut sukses membuat namanya semakin terkenal dan kariernya merangkak naik.
Bahkan berkat perannya di film tersebut, ia berhasil mendapatkan beberapa penghargaan. Setelah Pengabdi Setan, Adhiyat lantas menerima tawaran untuk membintangi beberapa film lainnya. Beberapa film yang ia bintangi pun cukup sukses di bioskop.
Baca Juga: Profil Masayu Anastasia, Ngaku Menyesal dengan Perceraiannya
Contohnya Kulari Ke Pantai, Gila Lu Ndro, Koki-Koki Cilik 2, Abracadabra. Ada juga film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini, Iblis Dalam Kandungan, Bus Om Bebek. Pengabdi Setan 2, Anak Penangkap Hantu, Balada si Roy, Hantu Baru, dan Saranjana Kota Ghaib.
Dalam profil kariernya, Muhammad Adhiyat juga menjadi seorang presenter atau pembawa acara. Ia pernah memandu acara TV berjudul Catatan Si Bocil dan Juru Masak Kecil. Hal tersebut semakin membuktikan jika aktor cilik ini memang sangat berbakat.
Ikut Casting
Adhiyat sempat ikut casting agar bisa terlibat dalam proses syuting pembuatan film baru ini. Pidi Baiq sendiri juga senang dan merasa cocok dengan Muhammad Adhiyat. Sebab ia memiliki ciri fisik dan umur yang mirip dengan Dilan dalam novelnya.
Baca Juga: Profil Tamara Tyasmara, Baru Kehilangan Putra Satu-Satunya
Profil Muhammad Adhiyat di atas tentu membuat kita semakin kenal dengan aktor cilik ini. Para penggemarnya pun tak sabar melihat aktingnya dalam film garapan Fajar Bustomi ini. (R10/HR-Online)