Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TasikmalayaPetugas di Tasikmalaya Tertibkan Ribuan APK, Billboard Paling Sulit

Petugas di Tasikmalaya Tertibkan Ribuan APK, Billboard Paling Sulit

harapanrakyat.com,- Memasuki masa tenang, petugas gabungan di Kota Tasikmalaya tertibkan APK Capres-Cawapres dan Caleg Pemilu 2024 yang terpasang di sepanjang Jalan Kota Tasikmalaya, Minggu (11/2/2024).

Seperti halnya di Wilayah Kecamatan Bungursari, petugas menertibkan sekitar seribu titik dan mengangkut APK menggunakan mobil bak terbuka. 

Dalam penertiban tersebut, petugas menargetkan akan selesai dalam satu hari.

“Untuk di wilayah bungursari penertiban sudah di angka seribu titik, laporan masih terus progres. Untuk APK yang bisa kita jangkau ya kita tertibkan,” terang Muhammad Asep Ramdan, petugas Panwaslu Bungursari. 

Baca juga: Memasuki Masa Tenang, Bawaslu Pangandaran Tertibkan APK

Sementara itu, untuk APK berjenis billboard yang terpasang pihaknya cukup kesulitan. Sebab, saat ini hanya menggunakan alat seadanya. Sedangkan untuk billboard harus memakai alat berat seperti crane. 

“Ada 3-4 titik billboard yang belum kita tertibkan. Soalnya kita terkendala alat,” imbuhnya. 

Asep menambahkan, penertiban dengan target sehari tersebut bertujuan agar selanjutnya fokus pengawasan. Bahkan, termasuk menertibkan di gang-gang rumah warga, terutama yang menuju TPS. (Apip/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis, Jawa Barat, gencar meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), salah satunya dari sektor pajak. Seperti kerja sama dengan Kelurahan...
PSSI Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games

Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games, PSSI: Masih Pertimbangan

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengaku masih belum melakukan persiapan menyambut SEA Games 2025. Termasuk perihal penentuan siapa yang menjadi pelatih timnas Indonesia...
Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino harus absen saat pertandingan Persib Bandung vs Bali United pada Jumat (18/4/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Tentunya dengan absennya...
Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Ciamis, Jawa Barat, menyebut kebutuhan guru ASN yang masuk rekomendasi Menpan RB sebanyak 8.541 orang, sedangkan yang ada hanya 6.145 orang....
Dampak Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis Pengguna Angkot Meningkat

Berkat Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis: Pengguna Angkot Meningkat

harapanrakyat.com,- Larangan siswa SD dan SMP membawa kendaraan bermotor ke sekolah mendapat respon positif dari masyarakat. Salah satunya adalah Ketua DPC Organisasi Angkutan Darat...
Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang Segera Terwujud, Anggaran Capai Rp12 M

harapanrakyat.com,- Harapan terbentuknya Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kini kian dekat. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Cece Ruhiat menyampaikan,...