Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TasikmalayaPesta Miras Oplosan di Tasikmalaya Kembali Telan Korban Jiwa, Ulama dan KPAID...

Pesta Miras Oplosan di Tasikmalaya Kembali Telan Korban Jiwa, Ulama dan KPAID Angkat Bicara

harapanrakyat.com,- Tiga orang tewas setelah diduga ikut pesta minuman keras (miras) oplosan di Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (24/2/2024). Mirisnya satu korban diduga karena miras ini merupakan anak di bawah umur.

Para korban yang meninggal dunia karena minuman beralkohol ini, semuanya adalah warga Kecamatan Sariwangi, Kabupaten Tasikmalaya.

Rupaya kejadian meninggal karena miras di Tasikmalaya bukan pertama kali, namun sudah beberapa kali terjadi.

Hal tersebut pun membuat ulama dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAID) Kabupaten Tasikmalaya buka suara.

Mereka mendesak Polres Tasikmalaya untuk menindak dengan keras, orang yang mengadakan dan mengedarkan minuman haram tersebut.

Ketua PCNU Kabupaten Tasikmalaya, KH Atam Rustam, mengaku prihatin dengan kejadian meninggalnya 3 orang setelah diduga pesta miras oplosan.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada pihak berwajib, atas kerja kerasnya untuk melawan miras,” Kata, Minggu (25/2/2024).

Baca Juga: Dini Hari, Petugas Amankan Puluhan Remaja yang Tengah Pesta Miras di Kota Banjar

Menurutnya, bahwa kejadian tersebut berulang kali terjadi. Oleh karena itu, pihaknya berharap kepada kepolisian untuk menindak dengan keras sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Tindak orang yang sengaja mengadakan barang haram tersebut,” tegasnya.

KPAID Minta Polisi Usut Tuntas Peristiwa Pesta Miras Oplosan di Tasikmalaya

Hal senada dikatakan Ketua KPAID Kabupaten Tasikmalaya, Ato Rinanto. Ia meminta kepada pihak berwajib untuk mengusut tuntas kasus tersebut.

“Kami sangat prihatin. Meminta kepada pihak berwajib usut tuntas kasusnya. Telusuri dari mana alkoholnya. Kemudian proses pengedar atau penjualnya,” katanya.

Pihak berjanji akan melakukan penelusuran ke lapangan, terkait kemungkinan muncul korban anak di bawah umur yang jadi korban miras oplosan tersebut.

“Karena untuk yang kali ini ada seorang anak menjadi korban miras oplosan,” pungkasnya.

Adapun tiga korban warga Tasikmalaya yang meninggal dunia setelah diduga ikut pesta miras oplosan, adalah S (35), H (45) dan R (16).

Korban meninggal pada jam yang berbeda, usai mendapatkan perawatan medis di RSUD SMC Kabupaten Tasikmalaya. 

Baca Juga: Dua Penjual Miras yang Tewaskan 3 Warga Kota Banjar Jadi Tersangka

Sementara itu, Polsek Leuwisari dan Polres Tasikmalaya langsung turun tangan menyelidiki penyebab kematian para korban.

“Belum bisa kita pastikan penyebab kematiannya. Sebab dokter lah yang dapat memberikan keterangan,” singkat Kapolres Tasikmalaya AKBP Bayu Catur Prabowo.

Tiga orang yang menjadi korban pesta miras oplosan di Tasikmalaya ini, kemungkinan meminum 5 botol alkohol yang dicampur dengan minuman berenergi. (Apip/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang Segera Terwujud, Anggaran Capai Rp12 M

harapanrakyat.com,- Harapan terbentuknya Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kini kian dekat. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Cece Ruhiat menyampaikan,...
Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

harapanrakyat.com,- Setelah menetapkan MSF, oknum dokter kandungan terduga pelaku pelecehan seksual menjadi tersangka, Polres Garut, Jawa Barat, akhirnya dihadirkan ke awak media, Kamis (17/4/2025)....
Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Ulang tahun bisa jadi momen spesial, apalagi kalau kita rayakan bareng orang-orang terdekat. Hal itulah yang Letkol Teddy rasakan saat usianya genap 36 tahun....
Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Banyak orang mengira laptop lokal cuma cocok buat kerja ringan. Tapi ternyata ada kejutan baru. Ada satu brand lokal yang mulai unjuk gigi secara...
Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

harapanrakyat.com,- SMK Negeri 3 Kota Banjar, Jawa Barat, mengaku telah berupaya untuk mencegah para pelajar terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Pencegahan dan antisipasi tersebut sangatlah...
MDP Kedokteran Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Bumil di Garut

MDP Kedokteran Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Bumil di Garut, Hasilnya?

harapanrakyat.com,- Majelis Disiplin Profesi (MDP) Kedokteran selesai melakukan pemeriksaan terhadap oknum dokter yang terlibat dugaan kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil (bumil) di Garut,...