harapanrakyat.com,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pangandaran, Jawa Barat, akan melakukan pergeseran logistik pemilu 2024 ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Ketua KPU Pangandaran Muhtadin memastikan, bahwa maksimal tanggal 8 Februari sudah ada pergeseran logistik dari gudang KPU ke PPK.
Muhtadin menjelaskan, bahwa sesi awal saat pergeseran ke tingkat kecamatan tidak ada hambatan.
“Hanya saja nanti dari kecamatan ke TPS, akan sedikit ada hambatan. Terutama soal akses ke daerah pelosok,” jelasnya, Selasa (6/2/2024).
Baca juga: Kerja Ekstra, KPU Pangandaran Sediakan Vitamin bagi Anggota KPPS
Menurutnya, memang ada beberapa lokasi yang aksesnya cukup sulit untuk pergeseran logistik Pemilu 2024. Seperti daerah Panyutran, Cigugur, Langkaplancar dan lain-lain.
“Masih bisa diakses sebenarnya. Tapi memang cukup sulit, karena jarak dan juga medannya,” ujarnya.
Lanjutnya menambahkan, menjelang pelaksanaan pemungutan suara yang beberapa hari lagi, pihaknya saat ini sedang melakukan persiapan atau pematangan. Terutama melakukan konsolidasi dengan petugas di tingkat bawah.
“Kita lakukan kunjungan ke tingkat PPK dan PPS, untuk sharing pengetahuan dan pemahaman soal pungut hitung nanti,” katanya.
Selain itu, pihaknya juga terus melakukan bimbingan teknis (bimtek). Ia menjelaskan, bahwa bimtek ini, untuk mengantisipasi terjadinya kesalahan teknis saat pungut hitung nanti.
“Kita tidak berharap, nanti ada human error saat pelaksanaan pungut hitung pada tanggal 14 Februari mendatang,” jelasnya.
Sementara itu, Kapolres Pangandaran, AKBP Imara Utama, memastikan bahwa pihaknya bersama Kodim 0625 Pangandaran, akan mengawal pergeseran logistik Pemilu 2024.
“Kita akan lakukan pengamanan melekat, terutama nanti setelah logistik sudah di kecamatan,” katanya singkat. (Jujang/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)