harapanrakyat.com,- Hj Ida Nurlaela Wiradinata dan Rina Saadah Caleg DPR RI dapil X Jawa Barat, diprediksi bakal lolos ke Senayan sesuai hasil penghitungan sementara Pemilu 2024.
Ida Nurlaela berasal dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), sementara Rina Saadah merupakan Caleg dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Data perolehan suara Pemilihan Legislatif DPR RI 2024 di Daerah Pemilihan Jawa Barat (Dapil Jabar) X terus berlangsung. Hingga Rabu (21/2/2024), data hasil hitung suara mencapai 50.37% dari total Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebanyak 9496.
Dari data KPU tersebut, muncul dua figur wanita yang siap mengukir sejarah dengan melenggang ke Gedung Senayan. Tak lain, dua srikandi itu adalah Hj Ida Nurlaela Wiradinata dan Rina Saadah.
Data pada laman pemilu2024.kpu.go.id, menunjukan Hj Ida Nurlaela Wiradinata menduduki posisi ketiga dalam perolehan suara terbanyak di Dapil Jabar X. Dengan jumlah suara mencapai 24.112, Ida Nurlaela Wiradinata menunjukkan popularitasnya yang konsisten di tengah masyarakat.
Di sisi lain, Rina Saadah dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) juga menunjukkan kekuatannya dalam perhelatan politik ini. Dengan perolehan suara sebanyak 17.137, Rina Saadah berhasil menempati posisi kelima dalam hasil pemilihan di Dapil Jabar X.
Kedua calon ini tidak hanya mengumpulkan suara secara signifikan tetapi juga mewakili perjuangan dan aspirasi rakyat Jawa Barat X. Keduanya memiliki latar belakang dan rekam jejak yang mengesankan, yang membuat mereka menjadi pilihan yang kuat bagi pemilih.
Baca juga: Wajah Baru DPR RI Jabar X PKB, Rina Saadah Unggul Telak dari Yanuar Prihatin
Profil Singkat Hj Ida Nurlaela Wiradinata dan Rina Saadah
Hj Ida Nurlaela Wiradinata memiliki keterkaitan kuat dengan dunia politik melalui suaminya, Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata. Dilahirkan di Ciamis pada 2 Juni 1969, usianya kini 54 tahun.
Meskipun sebagai istri seorang pemimpin daerah, Hj Ida memiliki komitmen politiknya sendiri. Tinggal di Pangandaran, ia berharap dapat mewakili suara rakyat di DPR RI dari Dapil Jabar X. Tekadnya membawa agenda kesejahteraan petani, nelayan, UMKM, dan aspirasi anak muda.
Sementara itu, Rina Saadah adalah calon legislatif dari Partai Kebangkitan Bangsa dengan Nomor Urut 3 untuk Dapil Jabar X. Ia merupakan seorang perempuan Muslim berusia 33 tahun yang tinggal di komplek Masjid An Nur, Jakarta Selatan.
Rina Saadah memiliki latar belakang pendidikan yang kuat, dengan gelar S1 dari Al Azhar Kairo Mesir pada tahun 2010-2014 dan gelar S2 dari Universitas Indonesia pada tahun 2015-2017. Dia juga menyelesaikan pendidikan SMA di MAN Sukamanah Tasikmalaya pada tahun 2006-2008.
Dengan visi dan program kerja yang kuat, Rina Saadah berkomitmen untuk mengabdi kepada masyarakat melalui pencalonnya sebagai Anggota DPR dari Dapil Jabar X. (Feri Kartono/R8/HR Online/Editor Jujang)