Selasa, Maret 18, 2025
BerandaBerita BanjarDiduga Lakukan Pelanggaran, Salah Seorang Caleg di Kota Banjar Dilaporkan ke Bawaslu

Diduga Lakukan Pelanggaran, Salah Seorang Caleg di Kota Banjar Dilaporkan ke Bawaslu

harapanrakyat.com,- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Banjar, Jawa Barat, telah menerima laporan awal terkait dugaan pelanggaran Pemilu 2024.

Laporan awal terkait dugaan pelanggaran Pemilu itu dilakukan oleh salah seorang Caleg di Kota Banjar, pada masa tenang.

Calon anggota legislatif DPRD Kota Banjar, itu dilaporkan oleh salah seorang warga ke Bawaslu Kota Banjar, pada Senin (19/2/2024).

Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kota Banjar, Solehan mengatakan, pihaknya sudah mengundang pelapor untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

“Undangan pertama hari ini. Tapi sampai sekarang pelapor belum belum hadir, diundangnya itu jam 10.00 WIB,” katanya Solehan, Rabu (21/2/2024).

Baca juga: Pelaksanaan Pemilu 2024, Bawaslu Kota Banjar: Tak Ada Pemungutan Suara Ulang

Menurutnya, laporan awal itu terkait dugaan pelanggaran Pemilu yang dilakukan oleh salah seorang Caleg di Kota Banjar, di mana terlapor melakukan money politic.

“Dugaan pelanggarannya adalah money politic, menurut laporan awal itu dilakukan pada saat masa tenang. Bentuknya semacam pembagian sembako,” terangnya.

Ia menjelaskan, pihaknya akan kembali mengundang pelapor pada Kamis (22/2/2024), untuk dimintai keterangan lebih lanjut terkait dugaan pelanggaran tersebut.

“Rencana kita akan melakukan pemanggilan ulang besok, kalau misalkan yang bersangkutan tetap tidak hadir kita akan membuat kajian atau putusan,” jelasnya.

Sementara itu, pihaknya belum bisa menyampaikan secara detail terkait dugaan pelanggaran Pemilu tersebut, karena masih laporan awal dan harus ditindaklanjuti. (Sandi/R8/HR Online/Editor Jujang)

Cara Sematkan Pesan di Live IG, Bantu Efektivitas Siaran Langsung

Cara Sematkan Pesan di Live IG, Bantu Efektivitas Siaran Langsung

Cara sematkan pesan di Live IG sejatinya sangat mudah. Kita dapat melakukannya dengan cara sederhana langsung di fitur Live. Kendati begitu banyak pengguna aplikasi...
Nikita Mirzani Ulang Tahun, Tulis Surat dari dalam Rutan

Nikita Mirzani Ulang Tahun, Tulis Surat dari dalam Rutan

Nikita Mirzani merayakan ulang tahunnya yang ke-39 pada Senin (17/3/2025) dengan cara yang tidak biasa. Pasalnya, ia harus melewati hari istimewa tersebut di dalam...
Syakir Daulay Punya Hutang Rp5M saat Usia 20 Tahun

Syakir Daulay Punya Hutang Rp5 M saat Usia 20 Tahun

Syakir Daulay punya hutang Rp5 M terungkap baru-baru ini. Syakir Daulay merupakan salah satu selebriti terkenal dengan banyak prestasi. Namun yang mengejutkan, ia pernah...
Profil Mat Solar, Artis Senior yang Meninggal Dunia di Usia 62 Tahun

Profil Mat Solar, Artis Senior yang Meninggal Dunia di Usia 62 Tahun

Profil Mat Solar berhasil mencuri perhatian publik setelah kabar meninggalnya tersebar luas di media sosial. Pemeran senior ini meninggal dunia pada Senin, 17 Maret...
Mat Solar Meninggal Dunia, Rieke Diah Pitaloka Abang Maafin Oneng

Mat Solar Meninggal Dunia, Rieke Diah Pitaloka: Abang Maafin Oneng

Kabar Mat Solar meninggal dunia menjadi duka mendalam bagi industri hiburan di tanah air. Pemeran utama dalam sitkom "Bajaj Bajuri" itu menghembuskan napas terakhirnya...
Disiplin ASN

BKPSDM Ciamis Proses 3 Kasus Dugaan Pelanggaran Disiplin ASN

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis melalui BKPSDM terus berupaya meningkatkan disiplin dan kinerja ASN. Kepala BKPSDM Ciamis Ai Rusli Suargi mengungkapkan berbagai kegiatan telah dilaksanakan guna...