Bekerja adalah ibadah, memang sudah banyak yang mengetahui makna kata tersebut. Tidak hanya untuk mencari uang saja, tetapi bekerja juga bisa menjadi salah satu bentuk ibadah. Hal ini sesuai dengan ajaran Islam bahwa bekerja tidak hanya untuk mendapatkan uang saja.
Baca Juga: Perbedaan Sedekah, Hibah dan Hadiah, Jangan Sampai Salah Mengenali
Kegiatan tersebut juga bisa menjadi nilai ibadah untuk mendapatkan pahala. Islam menjadi agama tauhid yang percaya dengan keesaan Allah. Maka apabila yakin bahwa bekerja merupakan sebuah ibadah, maka akan mendapatkan pahalanya.
Bekerja Adalah Ibadah Menurut Ajaran Islam
Ibadah dan kerja seharusnya menjadi satu kesatuan utuh. Hal itu berarti pekerjaan apapun yang dilakukan hendaknya sesuai ajaran tauhid. Hal ini nantinya akan mendatangkan pahala bagi yang melakukan kegiatan tersebut.
Allah SWT menganugerahkan empat daya pokok kepada manusia. Daya fisik bisa menghasilkan kegiatan fisik dan keterampilan dan daya pikir bisa mendorong untuk berpikir dan menghasilkan ilmu pengetahuan.
Kemudian daya kalbu membuat manusia bisa berkhayal, beriman, mampu mengekspresikan keindahan, sampai mampu merasakan berhubungan dengan Allah SWT.
Anugrah selanjutnya yaitu daya hidup yang bisa menjadikan seseorang memiliki semangat juang untuk menghadapi tantangan. Dengan 4 anugerah tersebut, tentu manusia gunakan dalam menjalani kehidupan setiap harinya. Hal ini juga berhubungan dengan pekerjaan yang bisa mendatangkan amal.
Sesuai dengan Hakikat Penciptaan Manusia
Makna bekerja adalah ibadah juga sama dengan hakikat penciptaan manusia. Hal itu sesuai dalam Al-Quran surat Al-Dzariyat ayat 56 yang berisi tentang penciptaan jin dan manusia hanya untuk beribadah dan menyembah Allah SWT.
Kegiatan mencari pahala ini tidak hanya sekedar ketaatan dan kedudukan saja. Tetapi juga bentuk ketundukan karena adanya rasanya keagungan yang terdapat dalam jiwa.
Adanya rasa keagungan dalam jiwa tersebut bisa menyebabkan seseorang mengabdi. Kegiatan kerja bisa mendatangkan pahala apabila mampu mengimbanginya dengan amal kebaikan. Hal itu seperti ketika sibuk dengan pekerjaan tetapi tetap melaksanakan sholat, tolong menolong, sampai sedekah jariyah.
Baca Juga: Cara Menghindari Riba dan Bahayanya, Jangan Anggap Remeh
Dalam Islam, bekerja juga menjadi sebuah kewajiban karena merupakan bentuk ikhtiar untuk bertahan hidup. Hal ini sesuai dengan perintah Allah yang menganjurkan kepada hambanya untuk selalu berusaha. Maka dari itu, melakukan pekerjaan menjadi bagian dari melaksanakan kewajiban yang bernilai pahala.
Sesuai dengan Dalil Al-Quran
Bekerja adalah ibadah bukan hanya untuk mencari uang saja sesuai dengan suatu dalil Al-Quran. Dalam Al-Quran surat An-Naba ayat 11.
Maksudnya yaitu hendaknya bisa memanfaatkan waktu untuk melakukan segala usaha supaya mampu bertahan hidup. Tidak hanya itu, dalam Al-Quran surat Al-Jumu’ah ayat 10 menjelaskan bahwa setelah sholat kita laksanakan hendaknya menyebar ke seluruh permukaan bumi dengan tujuan mencari karunia.
Kemudian surat Al-Mulk ayat 15 yang memiliki makna untuk menjelajahi bumi dalam mencari rezeki yang sudah Allah berikan.
Pada hadits riwayat Thabrani dan Bukhari juga menjelaskan bahwa Allah mencintai orang-orang mukmin yang mau bekerja dan berusaha dalam mencari mata pencaharian.
Tidak hanya itu, dalam hadits riwayat Ahmad juga memiliki makna bahwa barang siapa yang bersusah payah untuk mencari nafkah bagi keluarga, sama seperti seorang Mujahid yang berjuang di jalan Allah.
Niatkan untuk Ibadah
Dalam mencapai hasil maksimal perlu meniatkan segala aktivitasnya untuk ibadah begitu juga ketika bekerja. Meniatkan segala aktivitas untuk ibadah, maka hasilnya bisa menjadi berkah.
Sehingga tidak hanya untuk mendapatkan uang, tetapi juga bisa mendapatkan keridhoan dari Allah SWT. Untuk mendapatkan pahala yang maksimal dalam melakukan pekerjaan juga perlu menggunakan cara yang baik.
Penting untuk menggunakan cara yang baik agar niat melakukan aktivitas pekerjaan tidak ternodai. Dalam melakukan aktivitas tersebut juga penting untuk selalu menjaga sikap baik.
Jangan berperilaku buruk selama kerja supaya niat melakukan ibadah tidak sia-sia. Tidak meninggalkan kewajiban ibadah dan berperilaku baik selama kerja bisa membantu untuk mendapatkan berkah serta pahala, karena sesungguhnya Allah maha pemberi rezeki.
Baca Juga: Arti Tabayyun dan Muhasabah, Punya Segudang Manfaat
Bekerja adalah ibadah yang bisa mendatangkan pahala bagi para pelakunya. Melakukan pekerjaan dengan setulus hati dan selalu ada di jalan Allah bisa mendatangkan pahala. Sebaiknya walaupun sibuk dengan pekerjaan, jangan melupakan ibadah. Harus meluangkan waktu untuk melakukan sholat dan amal kebaikan lainnya. (R10/HR-Online)