Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita CiamisBawaslu Ciamis Ingatkan Parpol Agar Bersihkan APK Jelang Masa Tenang

Bawaslu Ciamis Ingatkan Parpol Agar Bersihkan APK Jelang Masa Tenang

harapanrakyat.com,- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meminta seluruh partai politik mempersiapkan diri guna melakukan pembersihan alat peraga kampanye (APK).

Hal itu menyusul segera masuknya masa tenang kampanye pada Pemilu 2024.

“Tanggal 11, 12 dan 13 akan masuk pada masa tenang. Sehingga sebelum tanggal tersebut kami sudah mewanti-wanti seluruh partai politik bisa dengan segera melakukan pembersihan APK di wilayah masing-masing,” ungkap Jajang Miftahudin Ketua Bawaslu Ciamis Kamis, (8/2/2024).

Baca juga: Bawaslu Ciamis Ungkap Adanya Caleg dari PKS Dicoret di DCT, Ini Penyebabnya

Menurut Jajang, di masa tenang sudah tidak ada kegiatan apapun yang menyangkut dengan sosialisasi kampanye pemilu. “Itu wajib diperhatikan oleh semua partai politik demi terlaksananya pemilu tahun 2024 ini,” katanya.

Pihaknya mengklaim, semua proses pengawasan yang dilakukan Bawaslu selama ini dilaksanakan dengan baik. Ketika ada laporan dan temuan pelanggaran juga cepat tertangani, seperti halnya kejadian pelanggaran netralitas ASN.

“Selain itu kita juga menerima tujuh laporan dan empat temuan yang dianggap pelanggaran kampanye seperti dilakukan oknum ASN, Pendamping Desa, BPD dan tim sukses caleg,” jelasnya.

Lanjutnya, untuk temuan dugaan pelanggaran netralitas ASN, sudah diregister dan direkomendasikan ke BKPSDM Ciamis.

“Sementara terkait netralitas pendamping Desa sudah diregister direkomendasikan ke DPMD Ciamis dan diteruskan pemerintah desa yang bersangkutan,” kata Jajang menambahkan.

Terkait pelanggaran yang dilakukan tim sukses dan caleg, pihaknya merekomendasikan kepada partai politik yang bersangkutan, seperti pelanggaran pemasangan APK di tempat yang dilarang. “Parpol tersebut harus menertibkannya atau memindahkan agar tidak menjadi pelanggaran,” ucapnya.

Sementara menjelang memasuki masa tenang, pihaknya terus menjalin komunikasi dengan seluruh parpol di Kabupaten Ciamis. “Pada saatnya tiba bisa, kita Bawaslu Ciamis mengajak bersama-sama untuk membersihkan seluruh APK. Baik gambar atau bendera partai dan semuanya harus bersih,” pungkas Jajang. (es/R8/HR Online/Editor Jujang)

Bendungan Cariang di Sumedang

8 Kali Gagal Panen, Petani Desak Pemerintah Perbaiki Bendungan Cariang di Sumedang

harapanrakyat.com,- Para petani yang terdampak jebolnya Bendungan Cariang di Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, terus mendesak pemerintah untuk segera melakukan perbaikan permanen pada...
Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan Tuai Kritikan Netizen

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan (Kementerian Pertahanan) ternyata menuai kritik dari banyak pihak. Prosesi pelantikannya berlangsung pada Selasa (11/2/2025). Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin, menjadi...
Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Memiliki umur yang panjang dan bermanfaat tentu menjadi dambaan setiap manusia. Rasulullah pun mengajarkan kepada umatnya untuk senantiasa memanjatkan doa panjang umur. Baca Juga: Doa...
Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Banyaknya film terbaru yang akan tayang di bioskop tentu memberikan beragam pilihan bagi para penonton. Salah satunya adalah film berjudul Samawa Dosamu Cintaku Selamanya,...
Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo tampaknya sedang mempersiapkan smartphone flagship terbaru dari seri Find, yaitu Oppo Find X9 Ultra. Perangkat ini kemungkinan besar akan hadir pada tahun 2026...
Ular sanca kembang Banjar

Ular Sanca Kembang 3 Meter Pemangsa Ayam Bikin Geger Warga Kota Banjar

harapanrakyat.com,‐ Ular sanca kembang sepanjang 3 meter bikin geger warga Lingkungan Jadimulya, Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Ular yang sempat memangsa...