Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita JabarIPH Bandung Barat Naik, Pemkab Cari Solusi Intervensi Harga 3 Bahan Pangan

IPH Bandung Barat Naik, Pemkab Cari Solusi Intervensi Harga 3 Bahan Pangan

harapanrakyat.com – Menyikapi melambungnya tiga harga bahan pangan yang melambung tinggi, Pemkab Bandung Barat, Jawa Barat, mulai mencari solusi. Tiga komoditas bahan pokok tersebut adalah beras, daging sapi dan daging ayam ras.

Akibat tingginya harga bahan pangan itu, menyebabkan Indeks Perkembangan Harga (IPH) Kabupaten Bandung Barat kembali menjadi yang tertinggi di Pulau Jawa. Hal itu berdasarkan data laporan Badan Pusat Statistik (BPS) RI di periode kedua bulan Januari 2024.

Kadisperindag Bandung Barat, Ricky Riyadi mengatakan, saat ini pihaknya akan menyelidiki penyebab harga tiga komoditas itu meroket.

Baca Juga : Bandung Barat Kembali Masuk 5 Besar IPH Tertinggi di Jawa, Apa Penyebabnya?

“Hasil evaluasi bersama Kemendagri, saya mendapat perintah langsung dari Pak Pj Bupati Bandung Barat melakukan intervensi. Hal itu agar harga tiga komoditas itu kembali stabil,” katanya, Kamis (18/1/2024).

Ricky menerangkan, dalam upaya intervensi harga tiga bahan pangan tersebut, pihaknya akan mengecek mulai dari rantai distribusi ataupun pasokan.

“Untuk tahap awal, saat ini kami lakukan pendataan ketiga jenis bahan pangan yang menyebabkan inflasi naik,” ujarnya.

Langkah selanjutnya, Ricky mengatakan jika Pemkab akan melakukan intervensi dengan memberi subsidi terhadap harga tiga bahan pangan tersebut.

“Dari pengalaman, Pemkab Bandung Barat pernah melakukan dua langkah penting dalam mengendalikan harga cabai dan harga beras yang melambung tinggi. Langkah pertama dengan mengadakan OPM beras dan langkah kedua memberi subsidi ke pedagang cabai,” tuturnya.

Baca Juga : Stabilitasi Harga Sembako, Pemkot Bandung Laksanakan GPM On The Road

Pengalaman tahun lalu, lanjut Ricky menjadi suatu acuan buat kebijakan saat ini yaitu dengan memberikan subsidi harga ke pedagang bahan pangan. Namun hal itu baru akan ia tempuh jika hasilnya lebih efektif.

“Sementara anggaran Pemkab Bandung Barat hanya mampu untuk mensubsidi beras sebanyak 77 ton/minggu sama seperti pada tahun 2023 lalu. Intinya, kami tidak berpangku tangan menyikapi melambungnya harga tiga bahan pangan itu,” ucapnya. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...
RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis

RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis, Apa Fungsinya?

harapanrakyat.com,- RSUD Pandega Pangandaran, Jawa Barat, kini mempunyai alat crossmatch otomatis. Dengan memiliki alat tersebut, maka RSUD Pandega merupakan 1 dari hanya 3 rumah...
Eksploitasi mantan pemain sirkus Taman Safari

Respons Dedi Mulyadi Soal Kasus Dugaan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus Taman Safari

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan dan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus Taman Safari ramai diperbincangkan publik. Video yang menampilkan curhatan para mantan pegawai itu viral...