Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita NasionalPresiden Jokowi Resmi Lantik Arsul Sani Jadi Hakim MK

Presiden Jokowi Resmi Lantik Arsul Sani Jadi Hakim MK

harapanrakyat.com,- Presiden Jokowi resmi melantik Arsul Sani jadi Hakim MK (Mahkamah Konstitusi), pada Kamis (18/1/2024). Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Hakim Konstitusi tersebut berlangsung di Istana Negara.

Baca Juga: Bertemu Pengusaha Brunai, Presiden Jokowi Sampaikan Potensi Investasi di IKN

Dalam acara tersebut, Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara, Nanik Purwanti, membacakan Keppres RI No. 102 P Tahun 2023 mengenai Pemberhentian dan Pengangkatan Hakim Konstitusi yang diusulkan DPR RI.

Di hadapan Presiden Jokowi (Joko Widodo), Arsul Sani mengucapkan sumpah jabatan, dan menandatangani berita acara. Dalam lembar berita acara tersebut, Jokowi juga membubuhkan tanda tangannya.

Arsul Sani Jadi Hakim MK Usulan DPR RI

Baca Juga: Kasus KTP Elektronik, Sentilan Mantan Ketua KPK Jadi Polemik Komisi III DPR

Arsul Sani terpilih menjadi Hakim Konstitusi berdasarkan usulan dari DPR, kemudian menetapkannya dalam paripurna DPR pada tanggal 3 Oktober 2023. Ia menggantikan posisi Wahiduddin.

Dalam rapat paripurna, Komisi III DPR RI sepakat bahwa Arsul Sani jadi Hakim Mahkamah Konstitusi (MK).

Sebelumnya Arsul Sani bersama tujuh calon lainnya yang ikut seleksi, telah menjalani beberapa tahapan , seperti tahap fit and proper test.

“Komisi III DPR RI memutuskan Arsul Sani calon Hakim MK usulan DPR RI untuk menggantikan Wahiduddin Adams,” ujar Adies Kadir, Wakil Ketua Komisi III DPR, saat rapat di gedung parlemen, Jakarta, Selasa (26/9/2023, dikutip dari suara.com.

Sembilan kelompok fraksi di DPR RI semuanya kompak setuju dengan penetapan Arsul Sani menjadi Hakim Mahkamah Konstitusi.

Adies Kadir sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR pun menanggapi sikap dari sembilan fraksi, dan menyetujui usulan tersebut, yakni Arsul Sani jadi Hakim Mahkamah Konstitusi. (Eva/R3/HR-Online)

Lenovo YOGA Slim 7x, Laptop Tipis Bertenaga dan Stylish

Lenovo YOGA Slim 7x, Laptop Tipis Bertenaga dan Stylish

Setelah masa pre-order yang berakhir pada 30 Juni 2024 silam, Lenovo YOGA Slim 7x kini resmi tersedia di Indonesia. Laptop Lenovo ini menarik perhatian...
Dokter kandungan di Garut Viral

Dokter Kandungan di Garut Viral, Diduga Lecehkan Pasien saat USG, Aksinya Terekam CCTV

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan pelecehan seksual oleh seorang dokter kandungan di Garut, Jawa Barat, membuat dunia medis geger. Dokter tersebut diduga melecehkan pasiennya saat menjalani...
Suzuki Eeco 2025, MPV Klasik yang Tetap Menarik

Suzuki Eeco 2025, MPV Klasik yang Tetap Menarik

Maruti Suzuki resmi memperkenalkan mobil Multi Purpose Vehicle (MPV) terbarunya di India, yaitu Suzuki Eeco 2025. Kendaraan ini membawa angin segar di segmen mobil...
Jabatan struktural kosong

124 Jabatan Struktural Kosong, Pemkab Ciamis Upayakan Pengisian Bertahap

harapanrakyat.com,- Kekosongan jabatan struktural di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis saat ini mencapai 124 posisi dari total 728 jabatan yang tersedia, mulai dari eselon IIa...
Serapan gabah petani

Target Serapan Gabah Petani 3 Juta Ton, Anggota DPR RI Rina Sa’adah: Perlu Kolaborasi

harapanrakyat.com,- Anggota Komisi IV DPR RI, Rina Sa'adah meminta perlu adanya kolaborasi dengan semua pemangku kepentingan. Upaya itu untuk mewujudkan target serapan gabah pada...
Cara Mengaktifkan eSIM di HP Android dan Solusi Jika Gagal

Cara Mengaktifkan eSIM di HP Android dan Solusi Jika Gagal

Cara mengaktifkan eSIM di HP Android terbilang cukup mudah layaknya iPhone. Sebagaimana yang kita tahu, SIM card elektronik tersebut memang bisa diterapkan di ponsel...