Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita JabarKawasan Resapan Air di KBB Berkurang, Banjir Terjang Cimahi Utara

Kawasan Resapan Air di KBB Berkurang, Banjir Terjang Cimahi Utara

harapanrakyat.com – Berkurangnya kawasan resapan air di wilayah Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, menjadi penyebab utama banjir yang melanda Kampung Balimbing, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi.

Sebagai informasi, pada Sabtu (6/1/2024) sore, banjir menerjang Kampung Balimbing, Kota Cimahi. Akibatnya, benteng arena olahraga mini soccer dan dua rumah warga hancur tertimpa reruntuhan benteng. Selain itu, banjir juga merendam puluhan rumah warga.

Camat Cimahi Utara Rully Sulfanorida menjelaskan, faktor utama penyebab banjir yang melanda Kampung Balimbing itu adalah berkurangnya kawasan resapan air.

Baca Juga : Bencana Tanah Longsor di Subang, Satu Warga Meninggal Dunia

Hal itu lantaran banyaknya alih fungsi lahan di wilayah Kabupaten Bandung Barat. Akibatnya, air pun tidak bisa terserap ke dalam tanah dan langsung menerjang ke wilayah di bawahnya.

“Saya setuju (kawasan resapan air berkurang). Kan di daerah atas kita ini (Kabupaten Bandung Barat) terus ada pembangunan ya. Tapi itu sudah bukan wilayah Kota Cimahi,” kata Rully di Cipageran, Selasa (9/1/2024).

Ia menilai, pembangunan perumahan di Bandung Barat yang berbatasan dengan Kota Cimahi bagian utara, sudah sangat masif. Akibatnya, kondisi ini pun kerap menimbulkan banjir ke wilayah Cipageran, Cimahi Utara. Pasalnya, wilayah Cipageran ini lokasinya tepat berada di bawah wilayah Bandung Barat.

“Pembangunan perumahan terus berjalan di atas Cimahi (masuk wilayah Bandung Barat). Jadi, kita melihat, dampaknya seperti banjir ini. Bahkan meski hujan tak begitu deras, kita lihat air semakin besar. Ya bisa jadi ini akibat alih fungsi lahan,” tutur Rully.

Kawasan Resapan Air di Cimahi Cukup Baik

Ia juga mengatakan, pada dasarnya bagian atas Kota Cimahi itu merupakan kawasan resapan air. Namun, dengan beralih fungsinya lahan tersebut, maka air yang mengalir langsung lolos dan terjun ke wilayah hilir. Hingga akibatnya, banjir pun menerjang Cipageran.

Baca Juga : Longsor Timbun Jalur Banjarwangi Garut, Bikin Macet

“Kawasan resapan air di Cimahi masih terkategorikan baik. Masih terdapat kebun-kebun dan juga perizinan untuk membangun juga di Kota Cimahi tidak mudah. Tapi, untuk di luar Cimahi, kompleks perumahan terus berkembang,” ujarnya.

Adapun faktor-faktor lainnya yang sebabkan banjir tersebut, menurut Rully, akibat tingginya intensitas hujan. Hal itu memicu debit air sungai meluap. Seringkali, kata ia, langsung terjang pemukiman-pemukiman warga. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

harapanrakyat.com,- Sikap jujur Ipda Hadiansyah, salah seorang perwira polisi dari Polres Garut, Jawa Barat, patut diapresiasi. Pasalnya, Hadiansyah mengembalikan uang pemudik yang hilang di...
Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Atap ruang kelas Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Desa Sukanagara, Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk pada Kamis (3/4/2025) sekitar  pukul 17.45 WIB....
Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang

Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang, 22 Rumah Terdampak

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang, Jawa Barat, pada Kamis (3/4/2025) petang kemarin, memicu terjadinya banjir lumpur. Bencana alam tersebut melanda pemukiman warga...
Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran

Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran, Ini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Tim SAR akhirnya menemukan wisatawan asal Kabupaten Garut yang hilang terseret arus Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Setelah dilakukan pencarian dalam kurun...
Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah tuai hujatan pedas dari warganet. Ini merupakan buntut panjang pasca pengakuan Nadin yang menegaskan jika ia menyesal pernah ikut ajang pencarian bakat...
Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

harapanrakyat.com,- Kepadatan arus balik lebaran di jalur selatan Garut, Jawa Barat, kembali terlihat pada Jumat (4/4/2025) pagi ini. Arus balik kendaraan dari arah Tasikmalaya,...