Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita CiamisJembatan di Bangbayang Ciamis Ambles, Warga Khawatir Terjadi Kecelakaan

Jembatan di Bangbayang Ciamis Ambles, Warga Khawatir Terjadi Kecelakaan

harapanrakyat.com,- Jembatan jalan kabupaten yang berada di lintas Desa Bangbayang, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambles, Sabtu (6/1/2024).

Warga setempat khawatir, amblesnya jembatan dapat menjadi pemicu terjadinya kecelakaan. Warga pun berharap Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui instansi terkait segera melakukan perbaikan.

Ade, warga RT 05 Dusun Bangbayang Kidul, Desa Bangbayang, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis mengatakan, jembatan ambles terjadi pada Sabtu (6/1/2024) sekitar pukul 13.00 WIB. Saat itu hujan mengguyur deras di wilayang Desa Bangbayang.

“Kedalaman amblesnya itu sekitar dua meter, kami sebagai warga khawatir akibat jembatannya ambles terjadi kecelakaan,” katanya, Minggu (7/1/2024).

Baca Juga: Heboh Penemuan Bayi di Muktisari Ciamis, Dibuang di Bawah Pohon Mahoni

Warga sudah mengantisipasinya dengan memberi tanda pengaman, namun jalan cukup sempit.

“Memang sudah diantisipasi, dengan diberi tanda pengamanan, tapi bisa saja kecelakaan bisa terjadi sebab jalan menjadi sempit,” jelasnya.

Usia jembatan yang sudah cukup tua ditambah kikisan air hujan diduga menjadi penyebab jembatan di Bangbayang Ciamis tersebut ambles.

“Apalagi, selain itu banyak kendaraan bermuatan berat yang melintas. Jika intensitas hujan tinggi dapat dipastikan akan semakin melebar dan bertambah parah,” katanya.

Sebelum kerusakannya semakin membesar dan bertambah parah, warga berharap Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui instansi terkait segera melakukan perbaikan.

“Jalan ini jadi akses jalan Kawali-Sadananya, setiap harinya ramai dilewati oleh kendaraan roda dua maupun roda empat. Sehingga perlu secepatnya dilakukan perbaikan agar pengguna jalan merasa nyaman dan aman apabila melewatinya,” tandasnya. (Edji/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis, Jawa Barat, gencar meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), salah satunya dari sektor pajak. Seperti kerja sama dengan Kelurahan...
PSSI Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games

Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games, PSSI: Masih Pertimbangan

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengaku masih belum melakukan persiapan menyambut SEA Games 2025. Termasuk perihal penentuan siapa yang menjadi pelatih timnas Indonesia...
Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino harus absen saat pertandingan Persib Bandung vs Bali United pada Jumat (18/4/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Tentunya dengan absennya...
Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Ciamis, Jawa Barat, menyebut kebutuhan guru ASN yang masuk rekomendasi Menpan RB sebanyak 8.541 orang, sedangkan yang ada hanya 6.145 orang....
Dampak Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis Pengguna Angkot Meningkat

Berkat Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis: Pengguna Angkot Meningkat

harapanrakyat.com,- Larangan siswa SD dan SMP membawa kendaraan bermotor ke sekolah mendapat respon positif dari masyarakat. Salah satunya adalah Ketua DPC Organisasi Angkutan Darat...
Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang Segera Terwujud, Anggaran Capai Rp12 M

harapanrakyat.com,- Harapan terbentuknya Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kini kian dekat. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Cece Ruhiat menyampaikan,...