Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita PangandaranAda Tempat Wisata Olahraga di Pangandaran, Pecinta Sepeda Gunung Merapat

Ada Tempat Wisata Olahraga di Pangandaran, Pecinta Sepeda Gunung Merapat

harapanrakyat.com,- Karinjing Forest dan Tebing Naggerang di Desa Bagolo, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat jadi tempat wisata olahraga (Sport Tourism) bagi pecinta sepeda gunung atau MTB XC (Cross Country).

Tempat wisata olahraga sepeda gunung ini berada sebelum pintu tolgate Pantai Karapyak Pangandaran sebelah kanan.

Penggagas Karinjing Forest dan Tebing Nanggerang Kusmawati Yadzid mengatakan, tempat wisata ini awalnya ditujukan untuk Camping Ground.

Beberapa wahana yang tersedia seperti flying fox, sepeda terbang, meeting room, cafe, giant swing, dan lainnya.

“Setelah kami lihat ternyata memenuhi syarat untuk jalur sepeda gunung, khususnya cross country. Nanti kami akan kembangkan jalur trek downhill di Tebing Naggerang,” kata Kusmawati, Minggu (21/1/2024).

Kusmawati menuturkan, masyarakat secara swadaya mulai membangun trek sepeda dari 2,5 bulan lalu.

“Sudah 2,5 bulan kami membangun trek sepeda ini dengan warga secara swadaya, masih berjalan terus untuk memenuhi regulasi nasional 3,5 km dan internasional 4 km. Sedang dari sisi estetika dan ke-ekstrim-an kami sedang tambahkan lagi,” kata Kusmawati.

Baca Juga: Tebing Nanggerang Pangandaran Bakal Jadi Wisata Olahraga, Lokasinya Mirip di Bali

Pembangunan Tempat Wisata Olahraga Sepeda Gunung di Pangandaran Capai 90 Persen

Mantan atlet sepeda nasional asli Pangandaran ini menambahkan, pembangunan trek sepeda di Karinjing Forest ini sudah mencapai 90 persen.

“Untuk 10 persen lagi ada pekerjaan memberikan tanaman variasi seperti drop, ada lagi tanam batu untuk halang rintang dari kayu,” jelasnya.

“Saat ini sudah bisa dipakai sepanjang 2,5 km dan target di 3,5 km untuk satu lapnya untuk memenuhi standar kelas Nasional,” tambahnya.

Bagi masyarakat yang ingin menonton, pihaknya juga sudah menyiapkan lokasi sebelah kanan dan kiri.

“Dari sana sudah bisa dilihat dengan jelas, ada turunan, tanjakan, jumping bisa jadi tontonan para penonton dan masyarakat,” katanya.

Selain itu, untuk mendukung wisata olahraga di Karinjing Forest dan Tebing Naggerang, pihaknya juga menyiapkan lahan parkir untuk 1.000 penonton.

“Perluasan parkir sedang kita siapkan berkapasitas 1.000 penonton bisa ditampung dan tidak semuanya bergerombol, di sini kita bagi-bagi dan sudah disiapkan spot-spot untuk penonton nanti,” jelasnya.

Akan Ada Event Nasional di Karinjing Forest Pangandaran

Kusmawati juga berencana akan menggandeng Pro Aktif Indonesia (EO event olahraga). Ia bahkan sudah berkoordinasi dengan pihak Desa, Disparbud untuk mengadakan event kelas Nasional Cross Country MTB XC di Karinjing. Sedangkan kelas Enduro akan digelar di Nanggerang Bike Park yang berjarak 1 kilometer dari Karinjing.

“Nanti juga akan diramaikan dengan fun bike dan UMKM masyarakat desa setempat. Rencana di bulan Mei setelah lebaran tunggu tanggalnya nanti akan keluar playernya,” ungkapnya.

Kusmawati berharap, dibukanya Trek Sepeda MTB XC Karinjing Bike, Enduro Bike dan Downhill Bike ini akan bermunculan bibit atlet sepeda di Pangandaran. 

Ia juga berharap atlet-atlet yang lahir ini bisa mewakili Jawa Barat dan nasional di ajang seperti Sea Games, Asian Games dan ajang dunia lainnya.

“Mudah-mudahan dengan upaya ini semua akan terlahir dari Desa Bagolo atlet-atlet yang dari Pangandaran sudah tidak diragukan lagi. Nanti akan menghadapi terus event yang semakin ke sini makin maju perkembangan treknya,” paparnya.

Wisata olahraga untuk sepeda di Desa Bagolo nomor sepeda ini diharapkan bisa menginspirasi spot wisata olahraga lainnya.

“Semoga akan berdampak bagi masyarakat Bagolo, masyarakat bisa merasakan dampak positif dari adanya event-event. Kemudian juga Desa mendapat PAD dan tentunya perekonomian masyarakat meningkat,” pungkasnya. (Madlani/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Intan Nuraini

Intan Nuraini Rayakan Ulang Tahun Putrinya, Warganet Ramai Berikan Doa Terbaik

Lama tak muncul ke publik, Intan Nuraini bagikan postingan ulang tahun anak perempuannya. Hijaber cantik yang merupakan ibu tiga anak ini kompak merayakan ulang...
Bendungan Cariang di Sumedang

8 Kali Gagal Panen, Petani Desak Pemerintah Perbaiki Bendungan Cariang di Sumedang

harapanrakyat.com,- Para petani yang terdampak jebolnya Bendungan Cariang di Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, terus mendesak pemerintah untuk segera melakukan perbaikan permanen pada...
Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan Tuai Kritikan Netizen

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan (Kementerian Pertahanan) ternyata menuai kritik dari banyak pihak. Prosesi pelantikannya berlangsung pada Selasa (11/2/2025). Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin, menjadi...
Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Memiliki umur yang panjang dan bermanfaat tentu menjadi dambaan setiap manusia. Rasulullah pun mengajarkan kepada umatnya untuk senantiasa memanjatkan doa panjang umur. Baca Juga: Doa...
Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Banyaknya film terbaru yang akan tayang di bioskop tentu memberikan beragam pilihan bagi para penonton. Salah satunya adalah film berjudul Samawa Dosamu Cintaku Selamanya,...
Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo tampaknya sedang mempersiapkan smartphone flagship terbaru dari seri Find, yaitu Oppo Find X9 Ultra. Perangkat ini kemungkinan besar akan hadir pada tahun 2026...